7 Agustus, Pawai Obor Asian Games 2018 Singgah di Mesuji

Tanggal 20 Jul 2018 - Laporan - 1332 Views
Wakil Bupati Mesuji Saply

Harianmomentum.com--Perjalanan Torch Relay atau Pawai Obor Asian Games 2018 dari Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, menuju Jakarta akan singgah di Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung pada 7 Agustus mendatang. Pawai obor Asian Games diperkirakan tiba di Mesuji pada pukul 14.00 WIB.

Wakil Bupati Mesuji Saply mengatakan, kepastian singgahnya pawai obor tersebut diperoleh dari hasil rapat persiapan Torch  Relay Asian Games 2018 di ruang rapat utama Mapolda Lampung. 

"Hasil rapat kemarin (Kamis 19/07) di Mapolda, pawai obor Asian Games 2018 akan singgah di Kabupaten Mesuji pada 7 Agustus mendatang," kata Saply pada pada harianmomentum.com, Jumat (20/07).

Dia melanjutkan, rapat di mapolda itu dihadiri perwakilan pemerintah kabupaten/kota dan kapolres se-Provinsi Lampung yang daerahnya akan dilintasi pawai obor Asian Games 2018.

Menurut dia, Pemkab Mesuji akan melakukan penyambutan meriah saat pawai obor tiba di kabupaten setempat.

"Arahan panitia, pawai obor itu akan singgah hanya sekitar 15 menit. Walau begitu, kita akan persiapkan penyambutan yang meriah. Ini kan even internasional yang belum tentu bisa disaksikan 50 tahun sekali di Indonesia, khusunya masyarakat Mesuji," terangnya.         

Selain di Mesuji, pawai obor Asian Games 2018 juga akan singgah di Menggala Kabupaten Tulangbawang dan Kota Bandarlampung. Pawai obor Asian Games 2018 akan melintasi 54 kabupaten/kota di 18 provinsi selama 35 hari. 

Pawai obor Asian Games 2018 akan berakhir di Monumen Nasional (Monas) Jakarta pada 17 Agustus 2018. Keesokan harinya, api obor tersebut akan dinyalakan pada pembukaan Asian Games  di Stadion Utama Gelora Bung Karno. (ish)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pesepakbola Putri Lampung Dipanggil ke Timnas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Nabila Syisilia Divany pemain sepak bola ...


KONI Pringsewu akan Gelar Porkab Antardesa da ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesi ...


Persiapan PON, IPSI Lampung Agendakan Dua Kal ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (I ...


Ribuan Pelari Ikuti Water Day Run 2024 ...

MOMENTUN, Bandarlampung-- Ribuan pelari dari berbagai provinsi me ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com