Lampung Barat Bakal Jadi Pusat Kopi Robusta Nasional

Tanggal 21 Jul 2018 - Laporan - 1001 Views
Rangkaian Festival Kopi 2018 dalam Seminar Nasional bertajuk 'Tantangan dan Peluang Kopi Robusta' di Kabupaten Lampung Barat.

Harianmomentum.com--Kabupaten Lampung Barat dinilai akan menjadi wilayah atau pusat penghasil kopi robusta di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan dewan pakar Dewan Kopi Indonesia (Dekopi) Stephen Lo pada Seminar Nasional bertajuk 'Tantangan dan Peluang Kopi Robusta' di Kelurahan Sekincau Kecamatan Sekincau Kabupaten Lampung Barat, Sabtu (21/7).

"Kalau produksi di daerah ini sampai 10 persen, maka akan menjadi pusat penghasil kopi robusta secara nasional," kata dia.

Saat ini, Stephen Lo mengatakan, masih banyak potensi yang dapat dikembangkan dari usaha perkebunan kopi sehingga dapat menunjang peningkatkan kesejahteraan petani di wilayah tersebut.

Kebutuhan kopi robusta dunia, lanjut dia, per tahun rata-rata meningkat 58 ribu ton. Sedangkan kebutuhan kopi robusta dalam negeri sebanyak 11 ribu ton.

Dalam 10 tahun terakhir terjadi kenaikan konsumsi kopi robusta apalagi di negara-negara Asia. "Kenaikan ini disebabkan oleh orang-orang Asia menyukai cita rasa kopi robusta," kata 
Pakar Kopi Dekopi itu.

Ia berharap, ke depan Lampung Barat dapat menjadi salah satu daerah penghasil kopi robusta yang juga mampu mengembangkan produksinya.

"Jangan lagi, kopi kita dijual dalam bentuk biji kopi, melainkan sudah dapat dimaksimalkan pengolahannya," ujar dia. Dengan demikian, maka petani kita akan menuju kesejahteraan.

Ia melanjutkan, Dekopi akan terus memberikan dukungan terhadap perkembangan perkebunan kopi di Indonesia khususnya di Lampung Barat.

Pemaksimalan pembekalan, pelatihan serta pendampingan bagi para petani guna menunjang hasil tersebut, maka kita akan lebih bangga terhadap kopi dalam negeri. "Ke depan tidak ada lagi cafe-cafe di Jakarta yang membanggakan kopi luar negeri, melainkan bangga dengan kopi olahan dalam negeri," ujarnya.(awn)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Xiaomi Indonesia hadirkan Redmi Note 13 dan d ...

MOMENTUM, Jakarta -- Xiaomi Indonesia hadirkan Redmi Note 13 dan ...


Komisaris PTPN I: Waspadai Pestalotiopsis dan ...

MOMENTUM, Palembang -- Roda bisnis PT Perkebunan Nusantara (PTPN) ...


PT RPN Salurkan Dana TJSL kepada Anak Yatim d ...

MOMENTUM, Bogor – Dalam setiap proses bisnis, PT Riset Perkebun ...


Kebun Cinta Manis Siap Pasok Tebu Berkualitas ...

MOMENTUM, Ogan Ilir--Kebun tebu Cinta Manis yang dikelola PT Buma ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com