Ajak Wisatawan Belanja, Bona Cake Beri Upah 15 Persen

Tanggal 23 Jul 2018 - Laporan - 654 Views
Penandatangan kemitraan Lampung Sukses Bersama dan HPI Lampung. Foto. Ira.

Harianmomentum.com--PT Lampung Sukses Bersama yang menaungi Bona Cake dan Lampung Banana Foster mengajak Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Provinsi Lampung dan masyarakat untuk bermitra membawa wisatawan berbelanja di dua toko oleh-oleh tersebut.

Menurut General Manager Lampung Banana Foster Edi Priyatno, keuntungan yang diberikan kepada mitranya adalah 15 persen dari total belanja tamu yang dibawa.

Provinsi Lampung saat ini sudah menjadi tujuan wisata, sehingga sudah selayaknya wisatawan mendapatkan pelayanan yang prima. Untuk itu Banana Foster dan Bona Cake meluncurkan partner card bagi masyarakat yang ingin bermitra. 

"Partner card adalah kartu tanda kepesertaan mitra yang di dalamnya ada gabungan merk. Kartu itu memberikan keuntungan bagi pemiliknya yang membawa masyarakat berbelanja di dua toko itu dengan menerapkan insentif program untuk mitra," ujar Edi di Hotel Grand Praba, Senin, 23 Juli 2018.

Dalam gathering bersama HPI Lampung itu, Edi mengungkapkan selain keuntungan 15 persen dari total belanja, bagi delapan mitra yang paling tinggi nilai belanjanya pada tiap tahun akan mendapatkan berbagai hadiah.

"Setiap tahun akan digelar gathering untuk mengumumkan pemenang tahunan. Kesempatan hadiah utama berupa uang tunai senilai Rp10 juta dan barang elektronik, seperti TV LED, android, kompor gas akan diberikan pada delapan besar mitra teratas yang membawa tamu dengan total belanja Rp100 juta dalam setahun," katanya. (ira).


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Maliosewu, Wisata Kuliner Malam di Pringsewu ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Masyarakat Pringsewu dikenal kreatif, teru ...


Rumah Layung Rancabali Tea Resort: Pesona Rom ...

MOMENTUM, Ciwidey--Rancabali Tea Resort mengumumkan kehadiran uni ...


Libur Sekolah Tiba! Ini Harga Tiket Wisata Ed ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Libur sekolah telah tiba. Bagi Anda yang ...


Pesawaran Tingkatkan SDM Kuliner Wisata Desa ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Dinas Pariwisata Kabupaten Pesawaran teru ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com