Pemkab Pesawaran Sumbangkan 24 Ekor Hewan Kurban

Tanggal 22 Agu 2018 - Laporan - 763 Views
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menyerahkan hewan kurban untuk masyarakat Desa Maja, Kecamatan Margapunduh.

Harianmomentum.com--Hari Raya Idul Adha tahun ini, Pemerintah Kabupaten Pesawaran menyumbangkan 24 ekor hewan kurban untuk masyarakat setempat.

Kepala Bagian Kesejahteraan, Sosial Masyarakat (Kesosmas) Sekretariat Daerah Kabupaten setempat Razak mengatakan, hewan kurban tersebut terdiri dari 7 ekor sapi dan 17 ekor kambing.

"Nanti, daging hewan kurban itu akan dibagikan pada masyarakat melalui aparat desa masing-masing. Kita targetkan seribu kupon daging hewan kurban," kata Razak pada harianmomentum.com, Rabu (22/08/2017).

Dia menerangkan, selain dari bupati dan wakil bupati, hewan kurban tersebut juga berasal dari sumbangan organisasi perangkat daerah setempat

"Sapi kurban dari pak Bupati Dendi Ramadhona dipotong di Islamic Center Kabupaten Pesawaran. Selain itu, pak bupati jugamemberikan satu ekor sapi ke Masjid Nurul Mubin, Dusun Majapasar, Desa Maja Kecamatan Margapunduh," terangnya. 

Dia melanjutkan, Wakil Bupati Pesawaran Eriawan juga memberikan hewan kurban di Kecamatan Tegineneng. (doy)









Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Peduli Sesama, Pemuda Pancasila Lampura Berba ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pemuda Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung U ...


Kolaborasi dengan RKR, PWI Waykanan Berbagi R ...

MOMENTUM, Baradatu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


LPM Pringsewu Berbagai Sembako kepada Keluarg ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Elemen masyarakat yang tergabung di Lembag ...


Semarak Ramadan, PT Solusi Bangun Andalas Ber ...

MOMENTUM, Aceh – Menyemarakkan bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com