Antisipasi DBD, Puskesmas Menggala Galakkan Fogging

Tanggal 24 Jan 2019 - Laporan - 557 Views
Petugas Puskesmas Menggala memfogging rumah warga guna mencegah menjangkitnya nyamuk demam berdarah.

Harianmomentum.com--Puskesmas Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang, melakukan penyemprotan (fogging ) di wilayah kelurahan Menggala Tengah, Kamis (24-1-2019).

Pelaksanaan penyemprotan yang dilakukan oleh petugas Puskesmas Menggala dilaksanakn guna mengantisipasi adanya wabah nyamuk demam berdarah di wilayah Kelurahan Menggala Tengah pada musim penghujan.

Anggota DPRD Tulangbawang asal Fraksi Partai Golkar, Nilwansyah Habib mengatakan biasanya setiap musim penghujan selalu saja ada warga yang terkena penyakit demam berdarah, maka dari itu sangatlah tepat pihak pemerintah melakukan pencengahan lebih dini.


“Saya sangat berterimakasih kepada pihak puskesmas Menggala yang telah melakukan penyemprotan ke setiap rumah warga, sehingga dengan adanya penyemprotan seperti ini, tidak ada lagi warga yang terserang demam berdarah,” katanya.

Sehingga warga Kelurahan Menggala Tengah, Kecamatan Menggala, dapat hidup sehat, dan terlepas dari penyakit demam berdarah itu.

Nilwansyah Habib sangat mengharapkan kepada Dinas Kesehatan, maupun Puskesmas Menggala dapat melakukan hal yang sama, di daerah lain. “Supaya warga tidak terjangkit penyakit demam berdarah. perlu terus ditingkatkan pencegahan itu,” pungkasnya.(red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Marindo K ...


Polsek Lambukibang Berbagi Takjil untuk Perer ...

MOMENTUM, Lambukibang--Bulan Ramadan menjadi ajang untuk berbagi ...


Asek THR ASN-THLS Pemkab Lampung Selatan Cair ...

MOMENTUM, Kalianda--Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) m ...


Media Diajak Kawal Pembangunan di Pesibar ...

MOMENTUM, Krui--Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com