Aminallah Adisyanto Jadi Ketua DPRD Pringsewu

Tanggal 10 Mei 2019 - Laporan - 921 Views
Aminallah Adisyanto menjadi Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu. Foto. Lis.

Harianmomentum.com--Anggota DPRD Kabupaten Pringsewu dari Fraksi PDI-Perjuangan Aminallah Adisyanto dilantik dan diambil sumpah sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu oleh Ketua Pengadilan Negeri Kotaagung Ardhi Wijayanto.

Pengambilan sumpah itu berlangsung dalam Rapat Paripurna Istimewa di Gedung DPRD Pringsewu,  Jumat (10/5/2019). Aminallah menjadi Ketua DPRD Pringsewu menggantikan H Ilyasa yang meninggal dunia beberapa waktu silam. Aminallah akan memimpin dewan setempat hingga akhir masa jabatan 2014-2019.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua I DPRD Pringsewu Sagang.l Nainggolan didampingi Wakil Ketua II Stiyono. Dihadiri Bupati Pringsewu Sujadi dan Wabup H.Fauzi, serta sejumlah pajabat setempat.

Bupati Sujadi dalam sambutannya mengatakan sebagai pimpinan DPRD, seorang ketua memiliki tugas yang sangat kompleks, dimana ia berkewajiban selain mendengar dan menyerap aspirasi rakyat, juga harus mampu mengkoordinir dan menjadi panutan serta perekat seluruh anggota DPRD Pringsewu.

Sujadi juga mengajak seluruh anggota DPRD Pringsewu untuk sentiasa bersinergi secara harmonis dalam rangka membangun dan memajukan Kabupaten Pringsewu, dengan tetap melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai wakil rakyat. (lis).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Seorang Pengusaha di Metro Siap Maju Pilwakot ...

MOMENTUM, Metro--Rudi Hartono, seorang pengusaha di Bumi Sai Wawa ...


Pilkada 2024: PDIP dan PAN Buka Penjaringan, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Sejumlah partai politik (parpol) di Lamp ...


Kostiana Siap Ikut Penjaringan Calon Walikota ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bendahara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PD ...


Pilkada 2024, Golkar Tak Buka Pendaftaran Bak ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Golkar Lampung tidak membuka pend ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com