Waspada Daging Sapi Oplosan, Diskanak Lamtim Perketat Pengawasan

Tanggal 24 Jul 2019 - Laporan - 908 Views
Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Lampung Timur KMS Tohir Hanafi

Harianmomentum.com--Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak)Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) mengimbau masyarakat waspada terhadap peredaran daging sapi oplosan.

Kepala Diskanak Lamtim KMS Tohir Hanafi mengatakan, hingga saat ini belum ditemukan daging sapi yang dioplos daging babi/celeng, di daerah setempat. 

"Sampai hari ini belum kita temukan perdaran daging sapi oplasan di wilayah Lampung Timur," kata Hanafi pada Harianmomentum.com, Rabu (24-7-2019).

Walau begitu, Diskanak telah menginstruksikan para kordinator pelaksana dinas(KPD) di seluruh kecamatan, untuk lebih meningkatkan pengawasan dan pemantauan terhadap peredaran daging di wilayah masing-masing. 

Sebelumnya, peredaran daging sapi yang dioplos dengan daging babi terjadi di Kota Metro. Berdasarkan informasi, daging babi yang digunakan untuk mengoplos daging sapi itu berasal dari Lamtim yang dipesan secara online. 

"Kami berharap aparat yang berwenang mengusut kebenaran dugaan tersebut agar tidak membuat masyarakat resah," pintanya.

Terpisah, Kapolres Lamtim AKBP. Taufan Dirgantoro mengatakan, sudah mendengar informasi tersebut, namun pihaknya masih menyelidiki kebenarannya.

"Masih kami selidiki, apakah benar dari Lampung Timur. Jika benar ditemukan daging sapi yang dioplos dengan daging babi/celeng, akan kami tindak sesuai aturan hukum yang berlaku," tegas kapolres. (rif)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemkab Mesuji akan Bangun Jembatan Penghubung ...

MOMENTUM, Mesuji -- Besok, Jumat 29 Maret 2024, Penjabat Bupati M ...


Perdagangan dan Jasa di Metro Serap 35,53 Per ...

MOMENTUM, Metro--Sektor perdagangan dan jasa mendominasi lapangan ...


Kabar Gembira, THR ASN Pemprov Cair Pekan Dep ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kabar gembira bagi para aparatur sipil n ...


Bersama Pj Ketua PKK, Firsada Safari Ramadan ...

MOMENTUM, Panaragan -- Penjabat (Pj) Bupati Tulangbawang Barat (T ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com