Hari Pertama, Empat Tokoh Ikuti Penjaringan PKS Bandarlampung

Tanggal 22 Okt 2019 - Laporan - 651 Views
Ilustrasi Balonkada PKS//ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bandarlampung membuka penjaringan bakal calon (bacalon) kepala daerah, Senin-Jumat (21-25 Oktober 2019).

Pada hari pertama, ada empat tokoh yang datang untuk mengambil berkas penjaringan. Mereka adalah Rycko Menoza, Firmansyah Y. Alfian dan Eva Dwiana. Ketiganya mendaftar sebagai bacalon walikota. Selanjutnya Hanafiah Hamidi yang mendaftar sebagai bacalon wakil walikota.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Panitia Pendaftaran (penjaringan) Terbuka, bacalon Walikota dan Wakil Walikota PKS Bandarlampung, Raden Cik Awang melalui pesan whatsapp, Senin (21-10).

“Hari pertama pendaftaran ada empat orang yang datang ke kantor PKS. Dua orang diwakili oleh liason officer (LO): Dahlan Sulaiman mewakili Rycko Menoza dan Naufal yang mewakili Hanafiah Hamidi,” kata Raden.

Sedangkan dua orang yang datang langsung ke kantor PKS yaitu Firmansyah dan Eva Dwiana. “PKS membuka pendaftaran terbuka bakal calon walikota dan wakil walikota dari tanggal 21 sampai 25 Oktober 2019,” terangnya. 

Menurut dia, PKS membuka diri untuk semua lapisan masyarakat yang berminat menjadi bakal calon walikota atau wakil walikota dari PKS.

“Bakal calon dipersilakan untuk datang langsung ke kantor PKS di Jalan Sisingamangaraja, Gedung Air, Tanjung Karang Barat. Pendaftaran dibuka mulai pukul 09.00 WIB pagi, sampai 16.00 WIB, sore,” imbaunya.

Lebih lanjut dia mengatakan, bila formulir telah diisi sesuai dengan aturan dan syarat-syarat yang telah di tentukan, bisa diserahkan kembali ke sekretariatan.

“Selanjutnya panitia akan melakukan verifikasi berkas, apabila berkas dinyatakan lengkap, maka bakal calon siap untuk melaksanakan tahapan berikutnya," terangnya.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Mantan Sekda Ikut Daftar Balon Bupati Pringse ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Ingin lebih berkontribusi membangun Kabupa ...


Nasdem Lampung Bulat Dukung Herman HN Maju Pi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Nasdem Lampung akan mendukung dan ...


Penjaringan Calon Kepala Daerah, Nasdem Tungg ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Beberapa partai politik di Lampung telah ...


Riswan Mura Ngaku Mimpi Bertemu Zulhas dan Da ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Setelah mendaftar di PDI Perjuangan, Ris ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com