PT ASDP Cabang Bakauheni Gencar Tingkatkan Mutu Pelayanan

Tanggal 02 Jan 2020 - Laporan - 951 Views
Gerbang Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan. Foto:ist

MOMENTUM, Bakauheni--PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan publik pada seluruh cabang. Salah satunya di Cabang  Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel)..

Humas PT ASDP Cabang Bakauheni Syaifullahil Maslul mengatakan, upaya peningkatan mutu pelayanan itu dilakukan secara bersinergi dengan dinas instansi terkait.

“Beberapa bulan terakhir, kami sudah melakukan serangkaian rapat koordinasi dengan pihak-pihak terkait:Dishub Provinsi Lampung, Dishub Kabupaten Lampung Selatan, BPTD VIII Lampung-Bengkulu dan DPC Organda. Rakor itu untuk memperkuat sinergi menciptakan suasana terminal pelabuhan penyeberangan yang aman, nyaman dan kondusif,” kata  Syaifullahil pada Harianmomentum.com, Kamis (2-1-2020).

Salah satu upaya peningkatan mutu pelayanan tersebut, difokuskan untuk menghilangkan kesan negatif terminal Pelabuhan Bakauheni. Jangan sampai pengguna jasa penyeberangan merasa  tidak aman dan nyaman saat tiba di terminal pelabuhan penyeberangan Bakauheni.

“Kami menyadari masih banyak kekurangan di san-sini. Namun kami berupaya terus untuk meningkatkan pelayanan pengguna jasa di Pelabuhan Bakauheni ini," terangnya.

Untuk menunjang upaya tersebut, pihak PT ASDP Cabang Pelabuhan Bakauheni terus berupaya menyiapkan armada (kapal) penyeberangan yang memadai dan nyaman. Termasuk  shuttle bus yang beroperasi untuk melayani pengguna jasa pejalan kaki dari terminal reguler ke eksekutif ataupun sebaliknya.

“PT ASDP akan bekerjasama dengan PT Damri dalam melayani pengguna jasa yang ingin menikmati layanan eksekutif. Mudah-mudahan, Januari 2020 ini akan terlaksana," harapnya.

Untuk sistem ticketing, pihaknya menyiapkan vending machine bagi penumpang pejalan kaki dan bisa melakukan pembelian tiket secara online. Selanjutnya calon penumpangtinggal melakukan scan barcode di vending machine. 

"Bagi kendaraan yang membeli tiket online, operasional lapangan telah menyiapkan jalur khusus. Jadi kendaraan yang membeli online mendapatkan prioritas. Ini semua untuk kelancaran dan kenyamanan seluruh pengguna jasa penyeberangan," jelasnya. (bob)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


Ratusan Ribu Pemudik Kembali ke Jawa ...

MOMENTUM, Bakauheni--Volume arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Ka ...


Hingga H-3 Lebaran, 17.593 Pemudik Tiba di Ba ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hingga H-3 lebaran, 17 penumpang tiba di ...


DK PWI Pusat: Bantuan BUMN untuk UKW Harus Di ...

MOMENTUM, Jakarta -- Ketua Dewan Kehormatan PWI Pusat Sasongko Te ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com