Pikada Metro, Andi Surya Ogah Maju Independen

Tanggal 07 Jan 2020 - Laporan - 9291 Views
Bakal calon Walikota Metro Andi Surya//ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Bakal calon Walikota Metro Andi Surya tidak tertarik untuk maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) melalui jalur independen atau perseorangan.

Andi mengatakan, dia akan fokus utuk maju Pilkada Metro melalui jarur partai politik. Apalagi saat ini dia telah mendaftarkan diri di beberapa penjaringan partai.

“Independen itu bagus juga. Tapi saya merasa jalur itu tidak cocok untuk saya. Saya cocoknya di jalur partai,” kata Andi kepada harianmomentum.com, Selasa (7-1-2020).

Menurut Ketua Yayasan Universitas Mitra Indonesia itu, maju pilkada melalui partai lebih berpeluang menang, ketimbang maju melalui jalur independen.

“Sebab jika kita lihat dari statistik calon yang berasal dari partai biasanya lebih memiliki kemampuan menjangkau konstituen di daerah-daerah, atau perbatasan (hingga tingkat bawah),” jelasnya.

Baca juga: Paparkan Visi Misi, Andi Surya Gagas Program 6M

Karenanya, saat ini Andi terus berupaya untuk menarik perhatian partai sehingga menjatuhkan rekomendasi kepadanya.

“Saya berupaya, berjuang agar mendapatkan partai mengusung. Maka saya telah masuk hampir di semua partai (ikut penjaringan). Sebagaian ada yang sudah melaksanakan pemaparan visi-misi, sebagian lagi kemungkinan di bulan ini,” terangnya.

Selain telah menyiapkan visi-misi, Andi pun kini terus penggenjot popularitasnya dalam rangka menarik simpati partai.

“Saya yakin partai akan memilih sosok yang mental dan lahiriah dan batiniahnya siap menuju pertarungan itu,” ungkapnya.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


KPU Tanggamus Buka Pendaftaran Calon PPK ...

MOMENTUM, Tanggamus--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanggamus membuk ...


Nyalon Bupati, Mantan Pj Bupati Pringsewu Amb ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Berangkat dari pengalaman menjadi Penjabat ...


Jemput Kemenangan Pilkada 2024, Golkar Lampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Menyiapkan strategi, sumber daya manusia ...


Setelah di PDIP, Fajar Fakhlevi Ambil Formuli ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Setelah di PDIP, Fajar Fakhlevi, mantan Ko ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com