Aparat Polres Pringsewu Gotong Royong Bersihkan Tempat Ibadah

Tanggal 15 Jun 2020 - Laporan - 764 Views
Aparat Polres Pringsewu bergotong royong membersihkan lingkungan tempat ibadah

MOMENTUM, Pringsewu--Jajaran Polres Pringsewu bergotong royong membersihakan lingkungan dan penyemprotan cairan disinfektan di Musala Nur Khasanah, Kelurahan Pringsewu Barat, Kecamatan Pringsewu.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Pringsewu Iptu.Martoyo mengatakan, gotong royong tersebut dalam rangka menyabut Hari Ulang Tahun ke 74 Bhayangkara pad 1 Juli mendatang. 

"Selain untuk memperingati HUT Bhayangkara, gotong royong dan penyemprotan disinfektan ini juga sebagai bentuk persiapan penerpan new normal atau tatanan kehidupan normal baru di tengah pandemi covid-19," kata Iptu.Martoyo yang memimpin kegiatan tersebut, Senin (15-6-2020).

Pada kesempatan itu, jajaran Polres Pringsewu juga mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan: rutin mencuci tangan pakai sabun, mengenakan masker dan menjaga saat berinteraksi sosial.

"Terpenting kita selalu menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup bersih untuk mencegah penularan covid-19," imbaunya.

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat setempat."Terima kasih kepada bapak-bapak polisi yang telah bergotong royong membersihkan musala kami. Mudah-mudahan bisa semakin mempererat silaturahmi dan sinergi antara kepolisian dan masyarakat," kata Ahmad Rozali pengurus Musala NurKhasanah. (**)

Laporan: Sulistiyo

Editor:Munizar


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di ...

MOMENTUM, Semarang -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 3 ...


Gelar Halal Bihalal, Bank Mandiri Siap Berkol ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bank Mandiri bersama Persatuan Wartawan ...


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


Ratusan Ribu Pemudik Kembali ke Jawa ...

MOMENTUM, Bakauheni--Volume arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Ka ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com