Terpilih Aklamasi, Yuhadi Siap Pimpin Golkar Kota Lagi

Tanggal 15 Jul 2020 - Laporan - 915 Views
Ketua Golkar Bandarlampung Yuhadi saat sambutan. Foto: acw

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemegang suara pada Musyawarah Daerah (Musda) X Golkar Bandarlampung sepakat, meminta Yuhadi kembali melanjutkan kepemimpinannya.

Satu persatu Ketua Pengurus Kecamatan (PK) menyatakan dan meminta Yuhadi kembali menakhodai Golkar kota setempat, periode 2020-2025.

Bukan hanya pengurus, organisasi yang didirikan dan yang mendirikan serta sayap juga menginginkan hal serupa. Satu suara terakhir, dari DPD I pun tetap menunjuk Yuhadi sebagai ketua.

Pasca pembacaan dukungan dari 20 PK yang ada, Yuhadi diberikan kesempatan untuk menyatakan sikap.

Menariknya, Yuhadi tak mau langsung menerima. Sebab dia tidak mau ada keterpaksaan dalam pemilihan tersebut.

"Sebelumnya saya mau tanya dulu ini. Dukung saya karena apa? Adakah yang memerintahkan? Atau memang karena keinginan sendiri?" tanya Yuhadi.

Para PK pun menjawab dengan lantang bahwa pilihan mereka adalah yang terbaik. Tanpa paksaan dari siapa pun. Sebab mereka menghendaki Golkar lebih baik lagi kedepannya.

"Pak Yuhadi bisa merangkul semuanya kader sampai ke akar rumput. Maka sepakat kami mendukung beliau," kata Samsir, Ketua PK Rajabasa kepada harianmomentum.com, Rabu (15-7).

Akhirnya, dalam forum dinyatakan bahwa secara aklamasi jajaran Golkar Bandarlampung menetapkan Yuhadi sebagai Ketua Partai.

Baca juga: Tamu Musda Golkar Kota Membludak, Penyelenggara: Kami Tidak Menyangka Seramai Ini


Yuhadi menerima pataka dari pimpinan sidang.//acw

Yuhadi pun bersyukur, mendapat kepercayaan dari seluruh kader. Menurut dia, ini adalah tugas dan amanah yang harus diemban dengan baik.

"Saya siap memimpin kembali Partai Golkar. Kita akan bersama-sama lebih membesarkan partai ini," tegas Yuhadi.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Nasdem Apresiasi Eva Dwiana Ambil Formulir Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Eva Dwiana akan maju kembali pada pilkad ...


Menyapa Via Medos, Ridho Dikabarkan Mau Nyalo ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mantan Gubernur Lampung Muhammad Ridho F ...


Calon Bupati Pringsewu: Fauzi Unggul, Disusul ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Konstelasi politik di Kabupaten Pringsewu ...


Ketua STIT Tanggamus Daftar Calon Wakil Bupat ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pada hari ketujuh penjaringan Bakal Calon ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com