Ketua Dharmayukti Kartini Lampung Kunjungan ke Menggala

Tanggal 28 Jul 2020 - Laporan - 807 Views
Ketua Dharmayukti Karini Provinsi Lampung, Sri Lestari Charis Mardiyanto, berkunjung ke Menggala. Foto. Rhm.

MOMENTUM, Menggala--Ketua Dharmayukti Karini Provinsi Lampung, Sri Lestari Charis Mardiyanto, berkunjung ke Sekretariat Dharmayukti Karini Cabang Menggala yang bertempat di Pengadilan Negeri (PN) Menggala, Tulangbawang, Selasa (28-7-2020). 

Dalam kunjungan itu Sri Lestari disambut Ketua Dharmayukti Karini Cabang Menggala, Novianti Aris Fitra Wijaya. Kunjungan dilakukan untuk sosialisasi dan konsolidasi Pengurus Dharmayukti Karini Provinsi Lampung. Disambut 

Sri Lestari meminta pengurus dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Menggala agar meningkatkan tertib administrasi dan selalu menjaga kekompakan serta kebersamaan.

"Sesuai dengan visi Dharmayukti Karini Mahkamah Agung yakni, Terwujudnya satu organisasi yang dapat mempersatukan Ibu-Ibu di Mahkamah Agung Republik Indonesia dan seluruh badan peradilan di Indonesia,” pintanya.

Di tempat yang sama, Novianti mengapresiasi kunjungan Ketua Dharmayukti Karini Provinsi Lampung karena dinilai dapat memberikan semangat bagi para anggota Dharmayukti Karini Cabang Menggala.

Menurut dia, manajemen administrasi yang baik, kekompakan dan kebersamaan, dibutuhkan bagi setiap organisasi. Apalagi, Dharmayukti Menggala mempunyai cabang yakni PN Menggala, PA Tulangbawang, PA Tulangbawang Barat, dan PA Mesuji. 

Terpisah Ketua Pengadilan Negeri (PN) Menggala, Aris Fitra Wijaya, menyatakan siap mendukung program Dharmayukti dan berjanji meningkatkan sarana prasarana sekretariat Dharmayukti yang ada di PN Menggala.

“Semoga ke depan Dharmayukti Karini Cabang Menggala dapat meningkatkan performa dan motivasi bagi anggotanya," katanya. (*).

Laporan: Abdul Rohman

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dewan Pers Sebut Komite Publisher Rights Baka ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dalam waktu enam bulan terhitung sejak d ...


Perpres Publisher Rights Diterbitkan untuk Me ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kementerian Komunikasi dan Informatika R ...


PWI Lampung Matangkan Persiapan Diskusi dan B ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lam ...


Angkutan Lebaran 2024, ASDP Bakauheni Siapkan ...

MOMENTUM, Bakauheni--PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bak ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com