Covid Meningkat, SD dan SMP di Tiga Kecamatan di Tubaba Belajar dari Rumah

Tanggal 25 Okt 2020 - Laporan - 797 Views
Ilustrasi. Foto. Ist.

MOMENTUM, Panaragan--Sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di tiga kecamtan di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) terapkan belajar dari rumah. 

Menurut Kadis Pendidikan Tubaba, Budiman Jaya, kebijakan itu dilakukan karena bertambahnya kasus Covid-19 di Tubaba pada 23 Oktober 2020.

"Para pelajar harus belajar dari rumah mulai Senin 26 Oktober sampai dengan batas waktu yang belum ditentukan," kata Budiman kepada harianmomentum.com, Minggu (25-10-2020).

Kebijakan yang bertujuan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, kata dia, berlaku untuk tiga kecamatan: Tulangbawang Tengah, Tulangbawang Udik dan Tumijajar.

Batas akhir belajar dari rumah, menurut Budiman, bertanggung pada keputusan Tim Gugus Tugas Covid 19. "Kami terus berkoordinasi dengan tim gugus," ungkapnya.

Kasus Covid-19 di Tubaba pada Jumat 23 Oktober 2020, di Tubaba ada penambahan lima pasien sehingga menjadi 27 warga terjangkit virus Corona. "13 orang masih dirawat dan 14 pasien sudah sembuh," kata Kadis Kominfo Eri Budi Santoso.

Kelima pasien baru tersebut yakni Ny.SI (44) pasien 23, warga Kagunganratu, Tulangbawang Udik, Ny.SM  (31) pasien 24, warga Panaraganjaya, Tulangbawang Tengah. Keduanya ASN Dinas Kesehatan setempat. Kemudian, Tn.F (65) pasien 25, warga  Daya Asri, Tumijajar. Ketiga pasien ini sudah diisolasi di RSUD Tubaba.

Sedangkan dua pasien lainnya yakni Ny.ES (50) pasien 26 warga Mulya Asri, dan Tn. IM (51) pasien 27 warga Mulya Asri, Tulangbawang Tengah. Dua pasien ini dirawat di Lampung Timur.

Bertambahnya lima pasien baru tersebut berdasarkan hasil tracing dari pasien sebelumnya, dengan hasil uji swab pada tanggal 21 dan 22. 

Tim satgas Covid-19 telah melakukan penelusuran terhadap puluhan warga yang memiliki kontak langsung dengan pasien baru tersebut. Kantor Dinas Kesehatan juga telah dilakukan penyemprotan.

"Kantor dinas kesehatan juga diliburkan selama 14 hari kedepan dengan melakukan tugas dari rumah sesuai arahan dari pimpinan," jelas EB sapaan akrab Kadis Kominfo Tubaba. (*).

Laporan: Solihin.

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Yayasan Alfian Husin Bagikan 100 Nasi Kotak k ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Setelah membagikan 100 nasi kotak se ...


Gandeng Gramedia dan FLL, Fakultas Adab UIN G ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Untuk meningkatkan pemahaman akan penti ...


Cegah Kekerasan Seksual, PSGA UIN Raden Intan ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Lemb ...


Dosen UIN Raden Intan Lampung Syiar Ramadan d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dosen Fakultas Syariah Universitas Islam ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com