Pembobol Warung Sembako Dibekuk Warga Ketapang

Tanggal 20 Jan 2021 - Laporan - 880 Views
Barang bukti kejahatan pembobol warung sembako di Kecamatan Ketapang Kabupaten Lamsel.

MOMENTUM, Ketapang--Pelaku pembobol warung sembako di Desa Sumur, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) berhasil diringkus Polsek Penengahan dengan bantuan warga setempat. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pelaku atas nama Hengki Luis (33) warga Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni berhasil membobol warung sembako milik Rofiq Ikhwan (32) di Dusun Harapan, Desa Sumur, Selasa (19-1-2021) sekira pukul 3.00 wib dini hari. 

Pelaku terlebih dahulu merusak kunci gembok pintu warung hingga terbuka. Kemudian, masuk ke dalam dan mengambil sejumlah barang dagangan milik korban. 

Mewakili Kapolres Lamsel, AKBP Zaky Alkazar, Kapolsek Penengahan AKP Hendra mengungkapkan, pelaku melakukan aksinya tidak sendirian. Ia dibantu rekannya yang saat ini masih dalam pencarian alias DPO. 

"Setelah pelaku berhasil mengambil sejumlah barang dagangan tersebut, mereka kepergok oleh istri korban sedang membawa barang-barang berupa rokok  dengan menggunakan tas salempang berwarna coklat. Sebagian barang hasil curian dibawa kabur oleh salah satu pelaku yang berhasil lolos,"ujarnya, Rabu (20-1). 

AKP Hendra melanjutkan, usai korban mengetahui bahwa warung sembakonya telah dimasuki maling, ia kemudian melapor ke Polsek Penengahan. 

"Tak lama setelah laporan tersebut, anggota reskrim Polsek Penengahan yang tengah melakukan patroli langsung menuju TKP dan berhasil mengamankan satu pelaku bersama warga setempat," lanjutnya. 

AKP Hendra juga mengaku, pelaku merupakan residivis tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) yang kerap beraksi di wilayah Bakauheni - Ketapang.

(**)

Laporan: Endri

Editor: Agus Setyawan

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kajari Lampura Ajak Wartawan Ikut Kegiatan So ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lampung Ut ...


Salah Paham Berujung Maut, Seorang Pemuda di ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Bermula dari saling ejek dijalan saat meng ...


Polisi Tangkap Enam Tersangka Narkoba di Prin ...

MOMENTUM, Pringsewu--Satnarkoba Polres Pringsewu menangkap enam t ...


Dugaan Korupsi, Kejari Lampura Kembali Panggi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lampung ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com