KPU Targetkan Partisipasi Pemilih Pilgub Lampung 77,5 Persen

Tanggal 22 Sep 2017 - Laporan - 1159 Views
Komisioner KPU Provinsi Lampung Divisi Pengembangan SDM dan Partisipasi Masyarakat, Solihin. Foto: Ira

Harianmomentum—KPU Provinsi Lampung menargetkan partisipasi pemilih pada Pilgub Lampung tahun 2018 mencapai 77,5 persen.


“Target ini merupakan arahan dan menjadi target nasional dari KPU RI,” ujar Komisioner KPU Provinsi Lampung Divisi Pengembangan SDM dan Partisipasi Masyarakat, Solihin, usai Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih di Ballroom Hotel Novotel, Bandarlampung, Jumat (22/9).


Solihin mengatakan, dengan target itu maka KPU akan berusaha maksimal dalam proses sosialisasi Pilkada.


“Kita akan mengoptimalisasikan tim kita untuk sosialisasi Pilkada kepada seluruh elemen masyarakat,” terangnya.


Selain itu lanjut Solihin, KPU juga akan melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang perlu penekanan sosialisasi.


“Kita juga sosialisasi kepada semua stakeholder (pemangku kepentingan)  agar dapat bekerja sama mensukseskan pilkada," terangnya. (ira)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Seluruh DPC Gerindra Lampung Sepakat Usulkan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Part ...


PAN Lampung Buka Penjaringan Bakal Calon Kepa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aman ...


Seorang Pengusaha di Metro Siap Maju Pilwakot ...

MOMENTUM, Metro--Rudi Hartono, seorang pengusaha di Bumi Sai Wawa ...


Pilkada 2024: PDIP dan PAN Buka Penjaringan, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Sejumlah partai politik (parpol) di Lamp ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com