Nusantara Ekpo 2017, Stand Lampung Barat Terbaik Nasional

Tanggal 23 Okt 2017 - Laporan - 1430 Views
Jajaran Pemkab Lampung Barat menghadiri gelaran Nusantara Expo 2017 .

Harianmomentum.com--Stand Kabupaten Lampung Barat (Lambar) terpilih menjadi yang terbaik katagori kabupaten se-Indonesia pada ajang Nusantara Expo dan Forum yang berlangsung 18 sampai 22 Oktober 2017 di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.

Nusantara Expo adalah pameran produk ekonomi unggulan dan budaya nusantara yang dilaksanakan setiap tahun. Even ini diikuti pemerintah kabupaten/ kota se- Indonesia mewakili provinsi masing-masing.


”Alhamdulillah Lampung Barat telah tampil maksimal dan meraih juara  pertama  stand terbaik kategori kabupaten. Tentu ini suatu kebanggaan, karena ada 170 kabupaten/kota dan provinsi yang ikut serta dalam Nusantara Expo dan Forum tahun ini,” kata Kepala Sub Bagian Promosi dan BUMD Kabupaten Lambar Ronggur L Tobing pada harianmomentu.com, Senin (23/10).

 

Ronggur menerangkan, even Nusantara Expo merupakan program kerjasama Direktorat Ketahanan Ekonomi, Sosial dan Budaya  dengan  Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri. 

 

“Tujuan even ini untuk mempromosikan hasil produk ekonomi unggulan dan potensi budaya dari seluruh daerah di Indonesia,” terangnya.


Dia menambahkan, sesuai tujuannya, Nusantara Expo dan Forum 2017 digelar untuk membangun ketahanan ekonomi masyarakat lewat sosialisasi potensi budaya dan produk-produk unggulan daerah.

”Semoga  lewat Nusantara Eexpo 2017, Kabupaten Lammpung Barat akan sekamin dikenal dan ramai dikunjungi wisatawan dan dinvestor,” harapnya.(lem)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Safari Ramadan, Direktur Pemasaran PTPN Holdi ...

MOMENTUM, Bungamayang--Direktur Pemasaran PTPN III Holding Dwi Su ...


'Ngabuburit' Sambil Melihat Satwa di Lembah H ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hija ...


Lenovo Hadirkan Think Station P8, Workstation ...

MOMENTUM, Jakarta -- Lenovo meluncurkan Think Station P8 di Indon ...


BI Lampung Layani Penukaran Uang di Kapal Pel ...

MOMENTUM, Lampung--Bank Indonesia Provinsi Lampung memperluas lay ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com