Sah, KPU Nyatakan Golkar Tulangbawang Barat Lolos Verifikasi

Tanggal 31 Jan 2018 - Laporan - 824 Views
Anggota komisioner KPU Tulangbawang dan Ketua dan jajaran pengurus DPD II Golkar foto bersama usai verifikasi faktual.Foto:Ferki

Harianmomentum.com--Dinyatakan sah, Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan Partai Golkar Kabupaten Tulangbawang Barat lolos dalam verifikasi faktual calon peserta Pemilu 2019.


Hal tersebut dikatakan oleh Komisioner KPU Tulangbawang Barat Yudi Agusman, kepada kontributor harianmomentum.com, Rabu (31/1).


"Kita sudah melakukan verifikasi faktual terhadap Partai Golkar, semua persyaratan sudah dinyatakan sah dan valid 100 persen," kata Yudi.


Ketua DPD II Golkar Kabupaten Tulangbawang Barat Azwar Yacub mengucapkan terima kasih atas kesiapan seluruh pengurus dalam menghadapi proses verifikasi faktual oleh KPU setempat.


"Alhamdulilah hari ini Golkar dinyatakan lulus verifikasi faktual 100 persen oleh KPU," kata dia.


Untuk itu, ia mengharapkan agar seluruh anggota Golkar Kabupaten Tulangbawang Barat siap memenangkan Arinal Junaidi dan Nunik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung periode 2019--2014.


"Kami menargetkan 56 persen suara akan diperoleh di Kabupaten Tulangbawang Barat. Maka dari itu, saya selalu memotivasi kawan-kawan bisa memaksimalkan kinerja memenangkan pasangan yang diusung tersebut," ujarnya.


Ia berharap seluruh mesin partai di kabupaten/kota dapat sepenuhnya bekerja, sehingga dapat memnuhi kemenangan di wilayah Lampung.(frk)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Jemput Kemenangan Pilkada 2024, Golkar Lampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Menyiapkan strategi, sumber daya manusia ...


Setelah di PDIP, Fajar Fakhlevi Ambil Formuli ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Setelah di PDIP, Fajar Fakhlevi, mantan Ko ...


KPU Metro Sosialisasi Tahapan Pemilihan Guber ...

MOMENTUM, Metro--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro, menjelas ...


Mantan Sekda Ikut Daftar Balon Bupati Pringse ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Ingin lebih berkontribusi membangun Kabupa ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com