Ribuan Hektare Sawah di Rawa Jitu Utara Siap Panen

Tanggal 08 Feb 2018 - Laporan - 2617 Views
Sejumlah petani siap memanen padi musim tanam rendeng.(Ilustrasi/net)

Harianmomentum.com--Sebanyak 9.483 hektare (ha) lahan persawahan di Rawajitu Utara Kabupaten Mesuji siap panen perdana musim tanam rendeng (utama).


"Panen direncanakan akan berlangsung pada pertengahan bulan Februari-Maret 2018 ini," ujar Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji Rosidin, Kamis (8/2).


Ia mengatakan pada musim tanam rendeng kali ini, panen di Rawa Jitu Utara diprediksi menjadi yang terbaik.


"Sejauh ini dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya akan jadi yang terbaik. Pada tahun ini ditargetkan hasil produksi pada musim tanam rendeng di Rawa Jitu Utara sebanyak 49.311,6 ton gabah kering panen (GKP) atau sekitar 5,2 ton per hektare," kata dia.


Rosidin melanjutkan, hal ini terjadi karena kondisi curah hujan yang normal dan tidak adanya serangan hama dan penyakit tanaman menyerang. Hal itu, juga didukung dengan bantuan kapur pertanian yang diberikan bagi petani.


“Panen perdana Rawa Jitu Utara pada persawahan padi di Desa Sungai Buaya seluas 700 hektare pada bulan ini," ujarnya.


Kemudian, pada pertengahan Maret direncanakan panen pada lahan seluas 1.600 hektare di Desa Sidang Waypuji, Sidang Kurniaagung, Sidang Isomukti, dan Sidang Sidorahayu.


"Pada musim tanam rendeng kali ini ditargetkan hasil produksi sebanyak 49.311,6 ton GKP,” jelas Rosidin.(ish)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dukung Transisi Energi, Pertagas Jalin Kerja ...

MOMENTUM, Jakarta -- PT Pertamina Gas (Pertagas) dan PT Pertamina ...


Paca Idulfitri, PLN Nusantara Power Pastikan ...

MOMENTUM, Tarahan -- PLN Nusantara Power (PLN NP) memastikan selu ...


Denny Ramadhan: “Aksi Korporasi PTPN Group ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Pasca pembentukan Holding pada 2014, PT ...


Optimalisasi Aset Potensial, Menjadi Fokus Ut ...

MOMENTUM, Medan -- Setelah melebur ke dalam Supporting Co, P ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com