Pilgub Lampung, Demokrat Targetkan Ridho-Bachtiar Menang Mutlak

Tanggal 06 Mar 2018 - Laporan - 1736 Views
Rapat konsolidasi DPD Partai Demokrat menghadapi Pilgub Lampung./Agung Darma Wijaya

Harianmomentum.com--Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Lampung menargetkan pasangan M Ridho Ficardo-Bachtiar Basri akan menang mutlak pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018.

 

Hal itu ditegaskan Sekretaris DPD Partai Demokrat Lampung Fajrun Najah Ahmad atau yang akrab disapa Fajar saat rapat konsolidasi khusus di Sekretariat setempat, Selasa (6/3).

 

Fajar mengatakan, banyak hal yang dibahas dalam rapat konsolidasi bersama pengurus DPC Demokrat se-Lampung. Salah satunya, mengenai pemenangan Ridho - Bachtiar.

 

Dia menerangkan, seluruh pengurus Partai Demokrat bertekad untuk mendapatkan kemenangan mutlak pada Pilgub mendatang.

 

"Inti dan tekadnya, keluarga besar PD di Lampung menargetkan kemenangan mutlak bagi pasangan Ridho-Bachtiar," ujar Fajar.

 

Dia mengatakan, Demokrat akan bergerak bersama partai pengusung, pendukung dan simpatisan pasangan yang dikenal dengan jargon Ridho Berbakti Jilid II. Sehingga, target kemenangan mutlak tersebut dapat terpenuhi.

 

"Tentunya kami berjuang bersama-sama dengan seluruh elemen pengusung, pendukung dan simpatisan petahana untuk mewujudkan target tersebut," jelasnya.

 

Terkait kemenangan mutlak yang dimaksud, Fajar enggan menjawab secara pasti persentase perolehan suaranya.

 

Menurut dia, seluruh tim pemenangan bertekad dan berjuang semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan pasangan gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 tersebut.

 

"Yang pasti, kami semua akan terus berjuang maksimal untuk meraih kemenangan mutlak bagi Ridho-Bachtiar. Soal presentasenya, tidak usah saya sampaikan, biar menjadi beban perjuangan kami semua untuk mewujudkannya," tuturnya.

 

Terpisah, Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Imer Darius mengatakan pentingnya membangun komunikasi dan koordinasi intensif bersama seluruh elemen masyarakat serta simpatisan Ridho - Bachtiar.

 

Seperti halnya yang diamanahkan Ketua DPD Partai Demokrat Lampung M Ridho Ficardo sebelum berangkat umroh ke Mekkah.

 

"Keluarga besar PD wajib membangun komunikasi intensif dengan seluruh partai pengusung dan pendukung, tim relawan, serta berbagai elemen lainnya," jelas Imer

 

Dia menuturkan, kemenangan Ridho - Bachtiar bukan untuk kepentingan pribadi, melainkan untuk seluruh masyarakat Lampung dan kemajuan daerah ke depannya.

 

"Kemenangan yang harus kita raih pada pilgub semata-mata demi kemajuan kehidupan masyarakat dan perkembangan Lampung ke depannya," terangnya.

 

Diketahui, pada rapat tersebut dihadiri jajaran pengurus harian DPD Demokrat Lampung yakni Nerozely Kunang, Yandri Nazir, Martalena Jafar, Aria Lukita Budiwan, Agusman Arief, Levi Tuzaidi, Budiman AS, Farid Riza, Sony Z Utama serta Sutoto, Toni Mahasan. Selain itu, Ketua DPC Demokrat dari 15 kabupaten/kota juga hadir.(adw)

 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Setelah Putri Zulhas, PAN Lampung Munculkan N ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aman ...


Wacana Duet Umar dan Edy Irawan, Ini Kata Sek ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Wacana duet Umar Ahmad dan Edy Irawan pa ...


Jelang Pilkada, Pj Bupati Pringsewu Ingatkan ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu Marindo Kurniawa ...


Masyarakat Solid, Ismet Mantap Maju Pilbup Tu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanya tinggal beberapa langkah lagi Isme ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com