Di Lambar, Ridho-Bachtiar Hanya Unggul 1.293 Suara dari Arinal-Nunik

Tanggal 06 Jul 2018 - Laporan - 688 Views
Komisioner KPU Lambar bersama jajaran forkopimda kabupaten setempat pada rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilgub Lampung 2018

Harianmomentum.com--Hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Gubernur Lampung Tahun 2018 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Kamis (05/07), menempatkan pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 M Ridho Ficardo-Bahtiar Basri sebagai pemenang.

 

Paslon nomor urut 1 itu menang tipis dengan selisih perolehan suara 1.293 atas paslon nomor urut 3 Arinal Djunaidi-Chusnunia (Nunik).

 

Ketua KPU Lambar Imtizal mengatakan, paslon nomor urut 1 Ridho Ficardo-Bachtiar Basri memperoleh total suara 60.885, diikuti paslon nomor urut 3 Arinal-Nunik yang mendapat 59.592 suara.

 

Selanjutnya, paslon nomor urut 2 Herman HN-Sutono mendapat 16.22 suara dan paslon nomor urut 4 Mustafa dan Ahmad Jajuli 9,133 suara.


 "Saya mengucapkan terimakasih kepada  jajara pemkab, polres, kodim dan masyarakat atas dukungannya dalam seluruh pelaksanaan Pilgub Lampung di Kabupaten Lambar yang berlangsung kondusi hingga akhir  pleno rekapitulasi ini,” kata Imtizal pada harianmomentum.com, usai rapat pleno tersebut. (lem)

 

Berikut perolehan suara Pilgub Lampung di 15 Kecamatan se-Kabupaten Lampung Barat:


1. Kecamatan Airhitam
Paslon no 1 (2.991)
Paslon no 2 (436)
Paslon no 3 (2.939)
Paslon no 4 (211)
Jumlah suara 6.577

2. Kecamatan Balikbukit
Paslon no 1 (7.065)
Paslon no 2 (1.816)
Paslon no 3 (7.081)
Paslon no 4 (1.534)
Jumlah suara 17.496

3. Kecamatan Bandarnegeri Suoh

Paslon no 1 (5.923)
Paslon no 2 (1.957)
Paslon no 3 (4.896)
Paslon no 4 (611)
Jumlah suara 13.387

4. Kecamatan Batubrak
Paslon no 1 (3.569)
Paslon no 2 (581)
Paslon no 3 (2.419)
Paslon no 4 (354)
Jumlah suara 6.923

5. Kecamatan Batuketulis
Paslon no 1 (2.426)
Paslon no 2 (591)
Paslon no 3 (3.901)
Paslon no 4 (295)
Jumlah suara 7.213

6. Kecamatan Belalau
Paslon no 1 (2.361)
Paslon no 2 (684)
Paslon no 3 (2.624)
Paslon no 4 (229)
Jumlah suara 5.898

7. Kecamatan Gedungsurian
Paslon no 1 (2.728)
Paslon no 2 (834)
Paslon no 3 (4.892)
Paslon no 4 (580)
Jumlah suara 9.034

8. Kecamatan Kebuntebu
Paslon no 1 (4.832)
Paslon no 2 (1.140)
Paslon no 3 (3.655)
Paslon no 4 (830)
Jumlah suara 10.457

9. Kecamatan Lumbokseminung
Paslon no 1 (1.850)
Paslon no 2 (403)
Paslon no 3 (1.108)
Paslon no 4 (361)
Jumlah suara 3.722

10. Kecamatan Pagardewa
Paslon no 1 (6.117)
Paslon no 2 (880)
Paslon no 3 (1.452)
Paslon no 4 (795)
Jumlah suara 9.244

11. Kecamatan Sekincau
Paslon no 1 (3.150)
Paslon no 2 (1.830)
Paslon no 3 (3.369)
Paslon no 4 (404)
Jumlah suara 8.753

12. Kecamatan Sukau
Paslon no 1 (3.691)
Paslon no 2 (1.164)
Paslon no 3 (5.646)
Paslon no 4 (838)
Jumlah suara 11.339

13. Kecamatan Sumberjaya
Paslon no 1 (4.562)
Paslon no 2 (1.467)
Paslon no 3 (4.428)
Paslon no 4 (943)
Jumlah suara 11.400

14. Kecamatan Suoh
Paslon no 1 (3.965)
Paslon no 2 (1.068)
Paslon no 3 (4.928)
Paslon no 4 (388)
Jumlah suara 10.349

15. Kecamatan Waytenong
Paslon no 1 (5.655)
Paslon no 2 (1.671)
Paslon no 3 (6.254)
Paslon no 4 (760)
Jumlah suara 14.340

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pertemuan Surya Paloh dan Prabowo, Herman: Ja ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pertemuan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh ...


Jelang Pilkada, Kepala Daerah Dilarang Rollin ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Beberapa bulan ke depan, sejumlah daerah ...


Gerindra Lampung Belum Fokus Pilkada 2024, Gi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Nama-nama kader Gerindra Lampung kian ha ...


PAN Lampung Fokus Jaring Calon Kepala Daerah, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Menghadapi pemilihan kepala daerah (pilk ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com