Harianmomentum.com--Terjadi pengeroyokan di Jalan Jendral Gatot Subroto,
tepatnya di parkiran Hotel Novotel, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Bumiwaras,
Kota Bandarlampung.
Korban dalam pengeroyokan itu bernama Razief Cholidy, warga Jalan Sultan
Anom nomor 20 RT 05, LK 1, Kelurahan Langkapura Baru, Kecamatan Langkapura,
Kota Bandarlampung.
Razief mengatakan, peristiwa pengeroyokan terjadi pasca perayaan malam
tahun baru pada Selasa (1-1-2019), kurang lebih pukul 04.00 WIB.
"Pengeroyokan berawal saat saya bersenggolan dengan seorang wanita
yang tidak dikenal lalu marah-marah kepada saya," kata korban Razief,
sebagaimana informasi yang diterima harianmomentum.com, Sabtu (5-1-2019).
Setelah itu, kata Razief, seorang rekannya yang bernama Agung berusaha
melerai cekcok antara dia dan wanita tersebut.
"Lima menit kemudian, datanglah Dicky, bersama lima orang rekannya,
mereka menghampiri saya," tuturnya.
Selanjutnya Dicky bersama lima rekannya tersebut melakukan pengeroyokan
terhadap Razief.
"Dicky mendorong saya hingga saya terjatuh, kemudian teman-temannya
mengeroyok saya," ungkapnya.
Akibat pengeroyokan itu, korban Razief mengalami luka memar pada leher,
kepala belakang, lengan serta kedua kakinya.
"Selain itu, telepon genggam merk Oppo milik saya juga hilang saat
kejadian," kata korban.
Usai kejadian, korban melakukan visum di Rumah Sakit Abdul Moeloek dan
melapor ke Polsek Telukbetung Selatan (TBS). Laporan termuat dalam surat
bernomor: LP/B/02/I/Resta Balam/Sektor TBS, tertanggal 03 Januari 2019.
Dikonfimasi terkait informasi tersebut, Kapolsek Telukbetung Selatan Kompol
Yana melalui Kanit Reskrim Ipda Sahid Samil membenarkan pengeroyokan itu.
"Surat laporannya sudah kita terima, saat ini kasusnya sedang kita
tindak lanjuti," kata Ipda Sahid kepada harianmomentum.com, Sabtu (5-1). (acw)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com