Harianmomentum.com--Gubernur Arinal Djunaidi merespons serius setiap persoalan kesehatan masyarakat Lampung dengan meminta jajarannya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Salah satunya, seperti dialami Sumarji (50), warga Lampung Timur yang terinfeksi penyakit langka dan sedang dirawat secara insentif di RSUD Abdoel Moeloek (RSUDAM).
Respons Gubernur ditunjukkan Plt. Sekdaprov Taufik Hidayat saat mengunjungi pasien tersebut, Sabtu (22/6/19).
"Kami menyampaikan salam dari Bapak Gubernur Arinal yang belum dapat berkesempatan untuk dapat membesuk. Juga sekaligus memastikan pelayanan kesehatan kepada warga kurang mampu berjalan baik di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek," ujar Taufik.
Taufik juga memberikan bantuan dan meminta pihak RSUDAM memberikan pelayanan terbaik.
Sebelumnya, Wakil Gubernur Chusnunia Chalim (Bu Nunik sapaan akrabnya) sudah menjenguk Sumarji pada hari Selasa (18/6/2019) lalu dengan memberikan sejumlah bantuan kepada pasien.
Sumarji yang sehari hari bekerja sebagai buruh tani mengalami penyakit aneh lebih dari dua bulan yang lalu. Dia mengaku tidak tahu penyebab awal penyakit yang dialaminya. Hingga saat ini Marji masih tergolek lemah dan dirawat secara intensif di ruang Murai RSUDAM oleh dokter Penyakit Dalam dan dokter Spesialis Kulit.
Keluarga pasien, Murad (60) dan Sarmaton (50), mengatakan Sumarji didiagnosa dan divonis menderita penyakit Ertroderma (auto imun) sehingga mudah terinfeksi pada kulit yang diakibatkan bakteri, walaupun gatal dan bersisik penyakit ini tidak menular.
Sebelum dirawat di RSUDAM Bandarlampung, Sumarji juga sempat dibawa ke RS Islam Metro dan dirujuk ke RS AKA Sribhawono. (rls)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com