Polres Pringsewu Gelar Upacara PTHD dan Pemberian Penghargaan

Tanggal 04 Okt 2022 - Laporan Joko Sulistyo. - 411 Views
Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi pimpin upacara pemberian penghargaan dan pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) bagi anggotanya.

MOMENTUM, Pringsewu -- Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi memimpin upacara pemberian penghargaan dan pemberhentian dengan tidak hormat (PTHD) atau pemecatan anggotanya, Selasa (4/10/2022).

Personel Polres Pringsewu yang mendapatkan penghargaan yakni  Bripka Heri Kiswanto, Ps Paur Min Bag Logistik Polres Pringsewu. Sedang personel yang dipecat yaitu Brigpol FS yang sebelumnya bertugas di Satuan Samapta Polres Pringsewu.

Upacara itu dihadiri Wakapolres Pringsewu Kompol Doni para pejabat utama polres, para kapolsek jajaran serta personel Polres Pringsewu.

AKBP Rio Cahyowidi mengatakan, PTHD merupakan komitmen pimpinan Polri dalam memotivasi personel untuk meningkatkan kinerja dan prestasi. Juga, pemberian sanksi hukum yang tegas bagi anggota yang melakukan pelanggaran baik disiplin maupun kode etik profesi Polri.

Meskipun tanpa dihadiri oleh personel yang dipecat atau PTDH. Namun hal ini tetap dilaksanakan dengan ditinjau dari beberapa asas, diantaranya asas kepastian, asas kemanfaatan, dan asas keadilan.

Dia berharap ke depan agar seluruh personel Polres Pringsewu tidak ada lagi yang melakukan pelanggaran. Apalagi yang berakibat serupa dengan personel yang saat ini diupacarakan PTDH, sehingga harus kembali sebagai warga masyarakat dengan melepas seluruh atribut sebagai anggota Polri.

Kapolres juga memerintahkan kepada seluruh jajarannya untuk terus melakukan pengawasan dan tidak bosan mengingatkan kepada anggotanya.

"Pada prinsipnya, tidak ada atasan yg tidak sayang terhadap anggotanya. Namun jika ternyata ada anggota yang tidak bisa dibina dan bisa berdampak buruk bagi citra Kepolisian, harus ditindak tegas," ujarnya

Rio Cahyowidi juga menekankan kepada seluruh anggota apabila tidak mampu atau belum mendapat kesempatan untuk berprestasi dalam tugas, setidaknya jangan sampai melakukan pelanggaran.

Selanjutnya, Rio mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada Bripka Heri Kiswanto karena berdedikasi terbaik dan berkontribusi besar dalam proses pembangunan Mako Polres Pringsewu yang saat ini telah selesai proses pembangunannya.

Hal itu merupakan poin tersendiri dimana selain ada personel yang melanggar dan menerima sanksi atau punishment. "Kita memberikan penghargaan atau reward bagi personel yang berprestasi. Sehingga ada kesinambungan dalam rangka pembinaan personel khususnya pada Polres Pringsewu," imbuhnya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Lompat Menara Jaga, Seorang Napi Kabur dari R ...

MOMENTUM, Lampung--Seorang narapidana bernama Fauzan berhasil kab ...


Helm 'Doraemon' Bongkar Sindikat Pemalsu Noka ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Sukar ...


Polres Tanggamus Tunggu LHP Inspektorat untuk ...

MOMENTUM, Tanggamus--Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres ...


Tidak Berempati, Sikap Sekolah Disesalkan Kel ...

MOMENTUM, Panaragan--Orang tua korban penculikan anak di bawah um ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com