Pesan untuk Pelajar SMP yang Hadapi Ujian Akhir

Tanggal 17 Feb 2020 - Laporan - 1172 Views
Wakil Bupati Pringsewu Fauzi pimpin upacara bendera di SMPN 2 Gadingrejo. Foto. Lis.

MOMENTUM, Gadingrejo--Pelajar SMP khususnya kelas IX diingatkan untuk besemangat dan rajin belajar, sebab sebentar lagi menghadapi ujian akhir.

"Untuk menghadapi ujian harus mempersiapkan diri dengan baik agar memperoleh nilai bagus dan memuaskan," kata Wakil Bupati Pringsewu Fauzi saat memimpin upacara di SMPN 2 Kacamatan Gadingrejo, Senin (17-2-2020).

Wabup Fauzi juga meminta para pelajar menjaga kesehatan dengan berolah raga dan kegiatan positif lainnya.

Pesan lainnya, pelajar diminta melatih diri hidup disiplin, menjaga lingkungan sekolah maupun rumah agar tidak menjadi sarang penyakit. "Jika melihat lingkungan kotor, bersikan bersama," tegasnya.

Usai upacara, Fauzi didamping Camat Gadingrejo Yuli Susapto dan Kabid Pembinaan SMP Disdikbud Pringsewu Tomy Yazid melakukan pertemuan dengan para guru setempat.

Pada kesempatan itu, Kepala SMPN 2 Gadingrejo Agus Salim mengatakan, kehadiran wabup diharapkan memotivasi siswa untuk bersungguh-sunguh belajar. 

Laporan: Sulistyo.

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Gelar Upacara Peringatan Hardiknas 2024, Rekt ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Darmajaya Muli T ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Institut ...


Gelar UTBK SNBT Hari Pertama, Unila Pastikan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sel ...


Mahasiswa Prodi IPII Raih Juara Lomba Gerakan ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Pe ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com