Kombes Pol Yusmanjaya, Pejabat Utama Polda Lampung Tutup Usia

Tanggal 13 Jan 2021 - Laporan - 849 Views
Direktur Pam Obvit di Polda Lampung Kombes Pol Yusmanjaya. Foto. Ist.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kabar duka datang dari Korps Bhayangkara Polda Lampung. Seorang pejabat utama (PJU) berpangkat komisaris besar meninggal dunia.

Perwira polisi yang tutup usia itu, Kombes Pol Yusmanjaya yang menjabat Direktur Pam Obvit di Polda Lampung sejak 21 Oktober 2019.

Berdasarkan informasi yang diperoleh  harianmomentum.com, Yusmanjaya meninggal dunia dalam usia 55 tahun pada Rabu (13-1-2021) sekitar pukul 15.55 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek, Bandarlampung.

Informasi yang berkembang, Yusmanjaya meninggal dunia akibat terjangkit virus Corona atau Covid-19. Namun, informasi ini belum terkonfirmasi dari pihak terkait.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad hanya menyebut Kombes Pol Yusmanjaya meninggal lantaran sakit.

"Masalah terkonfirmasi (Covid-19) atau tidak, harus melalui tim gugus tugas penanganan Covid-19 yang bicara, dalam hal ini ibu Reihana (Kadis Kesehatan Lampung). Kami hanya membenarkan beliau meninggal, tapi penyebab penyakit ke dokter Reihana ya," ujar Pandra, Rabu (13-1-2021).

Pandra menuturkan, bahwa keluarga besar Polda Lampung sangat kehilangan sosok almarhum yang bersahaja, akrab dan ketat dalam menjaga protokol kesehatan dan kesehatan diri. 

Pandra melanjutkan, almarhum juga sosok yang rajin menjaga kesehatan dengan rutin bersepeda.

"Kami turut berduka cita yang mendalam semoga beliau tenang di peristirahatan terakhir dan keluarga yang ditinggalkan tabah," ungkapnya.

Disinggung soal pemakaman almarhum, Pandra belum mengetahuinya. "Kami belum tahu pemakamannya di mana, karena rumah beliau di Yogyakarta," katanya. (*)

Laporan: Ira Widya

Editor: M Furqon.


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Sengketa Lahan PTPN VII dan PT BMM, PN Kotabu ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengadilan Negeri Kotabumi melaksanakan sid ...


Menantu Eks Bupati Lampung Utara Jadi Tersang ...

MOMENTUM, Kotabumi--Inspektur Lampung Utara, Muhammad Erwinsyah a ...


Sidang Lapangan, PTPN VII Buktikan Putusan PN ...

MOMENTUM, Waykanan -- Sengketa lahan milik PT Perkebunan Nusantar ...


Konfirmasi Soal Limbah Tapioka PT BW, Kendara ...

MOMENTUM, Tulang Bawang--Dedi, wartawan di Kabupaten Tulang Bawan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com