Dua Perusahaan Tapioko akan Perbaiki Jalan Rusak di Kecamatan Gunungagung

Tanggal 15 Mei 2017 - Laporan - 1078 Views
Hearing Komisi C DPRD Tubaba dengan perwakilan dua perusahaan pengelohan tepung tapioka.

Harianmomentum-- Komisi C Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) menggelar hearing (rapat dengar pendapat) dengan Camat Gunungagung, perwakilan dua perusahaan pengolahan tapioka:  PT Lambang dan PT Bumi Waras (BW), Senin (15/5).

           

Hearing tersebut sebagai tindak lanjut keluhan warga, terkait kerusakan jalan di wilayah kecamatan setempat.

 

Menurut warga, penyebab kerusakan jalan itu, karena sering  dilintasi mobil truck pengangkut  singkong yang akan diolah oleh  kedua perusahaan tersebut menjadi tepung  tapioka. 

 

Beban angkutan truk pengangkut singkong dan tapioka itu melebih batas kekuatan badan jalan.    

 

Pada hearing tersebut, anggota Komisi C DPRD Tubaba menyarankan agar  pihak perusahaan membatasi beban angkutan truk yang melintas di jalan setempat, maksimal 7 ton.

 

Sedangkan Camat Gunungagung Marzuki meminta agar jalur angkutan singkong dan tapioka kedua perusahaan tersebut,  tidak lagi melintas di jalan  kampung.

 

Setelah melalui pembahasan , perwkilan  kedua perusahaan menyatakan bersedia memperbaiki jalan yang rusak,  juga akan berupaya mengalihkan jalur angutkan truk pengangkut singkong dan tapioka itu. (frk)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


JCH Mesuji Berangkat Awal Juni ...

MOMENTUM, Mesuji--Jemaah calon haji (JCH) Kabupaten Mesuji dijadw ...


Dinas Perdagangan Metro Gencar Lakukan Penetr ...

MOMENTUM, Metro--Dinas Perdagangan dan Pasar Kota Metro, gencar m ...


Karya Bakti Kodim 0424 Tanggamus Berlangsung ...

MOMENTUM, Tanggamus -- Karya Bakti Kodim 0424 Kabupaten Tanggamus ...


Mekanisme Penggatian Kepala Sekolah Harus Ses ...

MOMENTUM, Metro--Mekanisme rolling atau pergantian kepala sekolah ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com