Emak-emak Sosialisasikan Prabowo-Sandi dari Dapur, Kasur hingga Sumur

Tanggal 24 Feb 2019 - Laporan - 1327 Views
Relawan Prabowo-Sandi dari kalangan emak-emak. Foto: Agung CW

Harianmomentum.com—Di wilayah Lampung, banyak relawan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo-Sandi dari kalangan wanita atau emak-emak. Mereka tampak antusias memenangkan pasangan nomor urut 02 pada Pemilu 17 April 2019.

Salah satu relawan, Ida Fatma alias Ratu Sengon, Ketua Macan Asia Sakti Provinsi Lampung mengatakan, selama ini dia terus mensosialisasikan Prabowo-Sandi tanpa kenal lelah.

“Tiap minggu kami selalu buat kegiatan (sosialisasi), senam dari satu kelurahan ke kelurahan lainnya. Yang jelas, emak-emak sosialisasi tak kenal batas, dari dapur, kasur hingga sumur,” kata Ratu usai pengukuhan relawan Prabowo-Sandi di Gedung Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim, Bandarlampung, Minggu (24-2-2019).

Sementara, Ketua Relawan Emak-Emak Militan Prabowo-Sandi (REM-PAS) Lampung Primadani mengatakan, memenangkan Prabowo-Sandi sama dengan memenangkan akidah dan memangkan ijtima ulama.

“Selain itu, memenangkan 02 (Prabowo-Sandi) sama dengan memenangkan kebahagian anak-cucu kita kedpannya,” ungkapnya.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Survei Terbaru, Winarti-Reynata Diprediksi Me ...

MOMENTUM, Tulangbawang--Pasangan Winarti dan Reynata Irawan dipre ...


Ratusan Pendukung Wahdi - Qomaru Geruduk KPU ...

MOMENTUM, Metro--Kantor KPU Kota Metro kembali di gruduk ratusan ...


Kunjungi Kampung Ibundanya, Cabup Tulangbawan ...

MOMENTUM, Gedungmeneg–Calon Wakil Bupati Tulangbawang Reynata I ...


Hari Ini Jabatan Anggota KPU 15 Kabupaten/Kot ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pelaksanaan pencoblosan pemilihan kepala ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com