Rycko Menoza Diminta Maju Pilwakot Bandarlampung

Tanggal 09 Mar 2019 - Laporan - 872 Views
Gubernur Lampunh periode 2019-2024 Arinal Djunaidi memberikan sambutan saat silaturahmi pensiunan Eselon II Paguyuban Kawan Senasib di Rumah Makan Kayu, Sabtu (9-3) malam.

Harianmomentum.com--Gubernur Lampung periode 2019-2024 Arinal Djunaidi mendorong Rycko Menoza SZP untuk mencalonkan diri sebagai kandidat Walikota Bandarlampung.

Hal itu disampaikan Arinal saat silaturahmi pensiunan pejabat eselon II Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung yang tergabung dalam Paguyuban Kawan Senasib di Rumah Makan Kayu, Sabtu (9-3) malam.

Menurut Arinal, Rycko mempunyai peluang besar untuk menjadi Walikota Bandarlampung periode 2021-2026. 

Terlebih lagi putra sulung Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Kroasia Sjachroedin ZP itu sudah pernah menjabat sebagai Bupati Lampung Selatan. Sehingga, sudah memiliki pengalaman sebagai kepala daerah.

"Saya harap, Rycko Menoza siap untuk menjadi calon Walikota Bandarlampung pada tahun 2020 nanti," ujar Arinal.

Dia pun siap mendukung penuh pencalonan Rycko saat pemilihan walikota (Pilwakot) Bandarlampung mendatang. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Calon Komisioner KPU 15 Kabupaten kota Se-Lam ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Tim seleksi calon komisioner KPU di lima ...


Edi Novial Kembali Jabat Ketua DPRD Lampung B ...

MOMENTUM, Liwa -- Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Per ...


Meski Hanya Calon Tunggal, KPU Lambar akan Ge ...

MOMENTUM, Liwa -- Meski hanya ada calon tunggal di Pemilihan Kepa ...


Kasus Camat Negerikaton Sudah Dibahas di Gakk ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupate ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com