Warga Keluhkan Jalan Rusak Mukhlis Ajak Gotongroyong

Tanggal 03 Apr 2019 - Laporan - 647 Views
Warga melakukan gotongroyong memperbaiki Jalan Ryacudu Sukarame Bandarlampung.

Harianmomentum.com--Sejak dibukanya jalan Tol Trans Sumatera, jalan Ryacudu Kelurahan Korpri Raya Kecamatan Sukarame Kota Bandarlampung rusak parah sehingga mengakibatkan aktifitas masyarakat terganggu.

Warga mengeluhkan beberapa titik jalan mulai dari Mapolsek Sukarame hingga simpang Jalan Pulau Damar Kelurahan Waydadi yang rusak parah.

Kerusakan pada poros jalan yang merupakan gerbang Kota Bandarlampung mengakibatkan kendaraan yang melintas tidak ada pilihan lain untuk melalui jalan berlubang itu.

Menanggapi hal tersebut tokoh masyarakat setempat Hi Mukhlis Basri  berinisiatif menggerakan warga untuk melakukan perbaikan sementara dengan menimbun beberapa titik jalan yang mengalami rusak, terutama yang terletak di sekitar Blok E perumahan Korpri dengan panjang kurang lebih 200 meter, Rabu (3-4-2019).

Dibeberapa titik yang dilakukan penimbunan oleh masyarakat didapati warga sedang menambal sulam dengan menggunakan batu sabes.

Menurut Mukhlis Basri yang juga merupakan Caleg DPR RI dari PDI Perjuangan Dapil I itu, kerusakan sudah lama terjadi dan diperparah dengan kondisi curah hujan tinggi.

"Untungnya dalam beberapa hari terakhir curah hujan bekurang dan tidak menimbulkan jalan berlumpur dan berkubang di lokasi tersebut, namun debu bertebaran ketika dilintasi kendaraan," ujarnya.

Sebagai warga masyarakat Kota Bandarlampung dirinya merasa malu dengan kondisi jalan yang rusak.

"Jalan Ryacudu ini kan merupakan pintu gerbang untuk masuk Kota Bandarlampung, dan sekaligus wajah kota," ujar pria yang sering dipanggil MB ini.

Mukhlis Basri berharap pihak pemerintah provinsi dan Kota Bandarlampung s,egera melakukan perbaikan jalan poros tersebut transportasi menjadi lancar dan wajah kota menjadi indah. (red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Suaidi Resmi Jadi Sekda Tanggamus ...

MOMENTUM, Kotaagung -- Suadi resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sek ...


Pjs Walikota Metro Pamitan dengan ASN ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Jelang Pilkada, Pjs Walikota Minta Masyarakat ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Pesawaran Buka PPPK 324 Formasi, Diperebutkan ...

MOMENTUM, Gedongtataan— Sebanyak tiga ribu orang mengikuti sele ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com