Lusa, Oknum Caleg Nasdem Diperiksa Bawaslu, Ini Sebabnya

Tanggal 08 Apr 2019 - Laporan - 698 Views
Bawaslu Bandarlampung menemukan ribuan bingkisan berisi minyak goreng di kediaman caleg AS, Labuanratu, Bandarlampung.Foto: Dok Bawaslu

Harianmomentum.com--Diduga melakukan pelanggaran pemilu, oknum calon legislatif (caleg) DPRD Provinsi Lampung dari Partai Nasdem, berinisial AS akan diperiksa Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Caleg dapil Lampung Selatan (Lamsel) itu diduga membagi-bagikan bingkisan berisi minyak goreng kemasan.

Dugaan itu mencuat dari informasi yang diterima Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bandarlampung, beberapa waktu lalu.

"Kami mendapatkan informasi adanya dugaan pembagian minyak goreng oleh salah satu caleg," kata Ketua Bawaslu Kota Bandarlampung Candrawansyah, Senin (8-4-2019).

Lantas, informasi tersebut ditindak lanjuti oleh Bawaslu setempat. Alhasil, Bawaslu setempat menemukan ribuan bingkisan berisi minyak goreng di kediaman AS, di wilayah Labuanratu, Bandarlampung. 

"Dari kediaman itu, kami temukan ribuan bingkisan yang didalamnya berisi dua bungkus minyak goreng, satu liter dan setengah liter," ungkapnya.

Walau begitu, pihaknya akan berkoordinasi dengan Bawaslu Lamsel. 

"Kita telah koordinasi ke Bawaslu Lamsel, karena infonya, ini (minyak goreng) telah dan akan dibagikan di wilayah Lamsel, dan yang bersangkutan dapilnya juga Lamsel," jelasnya.

Untuk menindak lanjuti temuan itu, dalam waktu dekat caleg AS akan dipanggil oleh Bawaslu guna dimintai keterangannya.

"Yang memanggil Bawaslu Lamsel, bukan kita. Rencananya pemanggilan di hari Rabu (10-4)," kata Candra.

Terpisah, caleg AS belum mau berkomentar terkait dugaan pelanggaran pemilu tersebut.

"Nanti setelah saya dipanggil Bawaslu, hari Rabu, baru saya akan berkomentar," kata AS saat dikonfirmasi harianmomentum.com.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dikawal Nunik, Ela Silaturahmi ke PDIP Lampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Menjelang pemilihan kepala daerah (pilka ...


Makin Merakyat, Semeton Mirza Bantu Uang Tuna ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Pembina Semeton Mirza yang juga anggota DP ...


Imam Bukhori: Politik Uang Tak Dosa, Tapi Lan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisioner Badan Pengawas Pemilihan Umum ...


Sosialisasikan Pencalonan Arinal, Riana Sari ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua IIPG (Ikatan Istri Partai Golkar) ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com