Masih Berlanjut, Pleno PPK di Lamtim Selesai Minggu

Tanggal 27 Apr 2019 - Laporan - 573 Views
Ketua KPU Lampung Timur Andri Oktavia.

Harianmomentum.com--Sampai saat ini sudah ada 20 kecamatan di Kabupaten Lampung Timur yang selesai melakukan pleno rekapitulasi perhitungan suara di tingkat PPK, Sabtu (27-4-2019).

Hal itu disampaikan Ketua KPU Lampung Timur Andri Oktavia kepada Harianmomentum.com, Sabtu (27-4).

"Tinggal empat kecamatan lagi yang belum selesai melakukan pleno yaitu kecamatan Sukadana, Sekampung, Batanghari dan Bandar Sribhawono," ujar Andri.

Dia menambahkan perkiraan selesai pleno pada tingkat PPK Minggu (28-4) dan Pleno di KPU kabupaten sehari setelah pleno terakhir di kecamatan selesai.

"Jika tidak ada halangan insya Allah besok selesai pada tingkat PPK dan secepatnya akan dilakukan pleno di tingkat kabupaten doakan mudah-mudahan berjalan lancar," kata Andri.(rif)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Nasdem Tunggu Hasil Survei, Herman Optimistis ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Nasdem Lampung masih menunggu has ...


SMSI Tulangbawang Siap Kawal dan Sukseskan Pi ...

MOMENTUM, Banjaragung--Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Tulan ...


Demokrat Pringsewu Perkuat Konsolidasi Jelang ...

MOMENTUM, Pringsewu--Tim Penjaringan DPC Partai Demokrat Kabupate ...


DPP Demokrat Terbitkan Rekomendasi Calon Gube ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokr ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com