Hari Keempat, Belum Ada Penyerahan LPPDK ke KPU Lampung

Tanggal 29 Apr 2019 - Laporan - 597 Views
Anggota KPU Lampung M. Tio Aliansyah di ruang kerjanya. Foto: acw

Harianmomentum.com--Belum ada partai politik (parpol) maupun calon legislatif (caleg) DPD RI yang menyerahkan laporan penerimaan dan pengeluaran dana kampanye (LPPDK) Pemilu 2019 ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung.

Padahal, penerimaan LPPDK telah dibuka oleh KPU Lampung sejak empat hari lalu, tepatnya pada Jumat (26-4).

“Hingga siang ini (pukul 12.00 WIB) belum ada yang menyerahkan LPPDK ke kita,” kata Anggota KPU Lampung M. Tio Aliansyah saat diwawancarai harianmomentum.com di kantornya, Senin (29-4).

Tio mengimbau para parpol maupun caleg DPD RI untuk segera menyerahkan LPPDK Pemilu 2019 sesuai jadwal yang ditetapkan.

“Kita mengimbau agar parpol maupun caleg DPD RI untuk segera menyerahkan LPPDK. Sebab, batas akhir penyerahan LPPDK tinggal beberapa hari lagi,” kata Tio 

Tio menyebut, batas akhir penyerahan LPPDK untuk caleg DPD RI dan parpol tingkat kabupaten/kota paling lambat pada 1 Mei. Sedangkan untuk parpol tingkat provinsi paling penyerahan LPPDK paling lambat pada 2 Mei.

“Jika tidak menyerahkan sampai batas waktu tersebut, caleg yang terpilih tidak akan ditetapkan perolehan suaranya,” jelasnya.

Baca juga: Terlambat Serahkan LPPDK, Caleg Terpilih Terancam Tak Dilantik

Menurut Tio, penyusunan LPPDK itu tidak sulit, yang penting ada kemauan dari para caleg ataupun parpol. 

“Biasanya, LPPDK mulai banyak diserahkan di akhir-akhir, kalau jadwalnya sudah mepet. Maka kali ini kita batasi waktunya, sampai sore hari saja, tidak sampai malam seperti yang sudah-sudah,” kata Tio. 

Pantauan harianmomentum.com, ada beberapa liaison officer (LO) caleg yang datang ke KPU setempat, namun baru sebatas berkonsultasi terkait LPPDK. Salah satunya Agus Setiyo, LO dari caleg DPD RI Andi Surya.

“Kita belum menyerahkan LPPDK, masih konsultasi dulu. Secepatnya kita akan serahkan LPPDK milik Pak Andi ke KPU,” kata Agus.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Jihan - Nunik Posting Foto Bareng Mirza dan U ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Matahari mulai menyingsing ke tengah lan ...


Pilbup Tubaba, Sejumlah Warga dari Tiga Kecam ...

MOMENTUM, Tulangbawang Udik -- Setiap menjelang pemilihan kepala ...


Forum Anak Transmigran Tubaba Dukung Pasangan ...

MOMENTUM, Panaragan -- Forum Komunitas Anak-anak Transmigrasi Way ...


Dapat Rekom Nasdem, Ela Dijodohkan dengan Gar ...

MOMENTUM Bandarlampung--Langkah politik Nasdem memberikan rekomen ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com