Harianmomentum.com--Menjaga suasana kondusif pasca pemungutan suara dan jelang pengumuman hasil penghitungan suara pemilu tahun 2019, menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Tanggamus.
Terkait hal tersebut Bagian Umum Sekretariat Pemkab Tanggamus bersama polres dan jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda), menyeleggarakan acara silaturahmi dan konsolidasi dengan elemen masyarakat setempat, Senin (6-5-2019).
Acara yang berlangsung di Gedung Fasilitas Umum kompleks Islamic Center Kotaagung itu dihadari Wakil Bupati Tanggamus Am Syafii dan Ketua DPRD Heri Agus Setiawan.
Pada kesempatan itu, wabup mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kondusif.
"Pemilu sudah usai, tinggal menunggu pengumuman hasil resmi dari KPU. Karena itu, mari kita semua tetap berupaya menjaga situasi kondusif di Kabupaten Tanggamus. Terlebih saat ini umat muslim sedang melaksanakan ibadah puasa Ramadan," kata wabup.
Wabup juga meminta kepada aparat kepolisian untuk mengintensifkan tugas penjagaan keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Aparat kepolisian tidak perlu ragu untuk bertindak tegas terhadap upaya-upaya yang bisa mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat," pintanya.
Wakapolres Tanggamus Kompol. Andik Purnomo Sigit mengatakan kepolisian siap menjaga situasi kamtimbas yang kondusif pasca pemungutan dan penghitungan suara pemilu.
"Tugas utama kepolisian adalah menjaga situasi kamtimbmas tetap kondusif. Untuk itu seluruh personel Polres Tanggamu siap melaksanakan menjaga kamtimbas pasca pemilu dan selama bulan suci Ramadan," kata wakapolres. (glh/jal)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com