Harga Bahan Pokok di Lamtim Masih Stabil

Tanggal 28 Mei 2019 - Laporan - 760 Views
Wakil Bupati Lamtim Zaiful Bokhari memantau stok dan harga bahan pokok di Pasar Wayjepara

Harianmomentum.com--Sepekan jelang Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah/2019 Masehi, secara umum harga bahan kebutuhan pokok di Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) masih relatif stabil.

"Dari hasil pantauan kita tadi, umumnya harga masih stabil. Stok juga aman. Hanya ada kenaikan sedikit pada komoditas cabai merah," kata Wakil Bupati Lamtim usai memantau harga bahan kebutuhan pokok di Pasar Wayjepara, Selasa (28-5-2019).

Saat ini harga capai merah di Pasar Wayjepara mencapai Rp50 ribu per kilogram. Padahal sebelumnya hanya Rp35 ribu per kilogram. Untuk harga daging sapi masih stabil Rp100 ribu per kilogram.

Selain harga dan stok bahan kebutuhan pokok, wabup juga memantau stok bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Labuhanratu.

"Kita juga ingin pastikan pasokan BBM aman untuk kelancaran arus mudik di Jalan Lintas Timur Sumatera wilayah Lampung Timur," terangnya.

Turut serta pada kegiatan pemantauan tersebut: Kapolres Lamtim AKBP. Taufan Dirgantoro dan Kasdim 0429 Mayor Kav. Joko Subroto dan sejumlah pejabat pemkab setempat. (rif)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dirut PTPN IV: "Jaga Investasi Besar Ini!" ...

MOMENTUM, Palembang--Direktur Utama PTPN IV PalmCo Jatmiko Krisna ...


Lampung Tengah Terapkan Pembayaran E-Retribus ...

MOMENTUM, Lampung Tengah--Kabupaten Lampung Tengah terus menunjuk ...


PTPN I Regional 7 Raih SNI Award 2024 ...

MOMENTUM, Jakarta -- Konsistensi PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I ...


Tingkatkan Bantuan Pengamanan dan Hukum, PTPN ...

MOMENTUM, Medan -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV dan Polda Su ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com