Bareng Arinal, IPC Panjang Buka Bersama 1000 Anak Yatim

Tanggal 28 Mei 2019 - Laporan - 949 Views
Gubernur terpilih Arinal Djunaidi memberikan bingkisan kepada anak yatim.// Agung DW

Harianmomentum.com--PT Pelabuhan Indonesia (IPC) Panjang bersama tokoh masyarakat dan juga Gubernur Terpilih Periode 2019-2024 Arinal Djunaidi, menggelar buka puasa bersama dengan seribuan anak yatim, bertempat di Ballroom Hotel Emersia, Selasa (28-5-2019).

Acara bertajuk 1000 cinta untuk sesama ini,  diisi tausyiah oleh Ustad Asep Cholis, sekaligus pemberian bingkisan secara simbolis oleh GM IPC Panjang Drajar Sulistyo dan Gubernur Terpilih Arinal Djunaidi.

Gubernur Terpilih Arinal Djunaidi mengapresiasi kegiatan IPC Panjang ditengah tengah kesibukannya menjalankan teugas melayani masyarakat untuk ekspor, masih dapat menggelar kegiatan yang luar biasa dan mau brbagai dengan sesama.

Ia berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkesinambungan dan tidak hanya dilaksanakan di Bandarlampung saja.

Masih banyak tempat tempat yang ada pelabuhan yakni Labuhan Maringgai, Pesisi Barat, dan Waykanan.

"Mari kita dorong BUMN dan pengusaha lainnya agar dapat melakukan kegiatan serupa," katanya.

Sementara GM IPC Panjang Drajat Sulistyo mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan IPC Panjang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat.

Sebelumnya IPC Panjang juga telah menggelar kegiatan jual sembako murah bagi masyarakat sekitar.

"Ini sebagai bukti, kehadiran IPC sebagai BUMN nyata hadir untuk negeri. Siap memajukan perekonomian masyarakat," katanya.

Menurutnya, kedepan IPC akan menggelar kegiatan serupa di kabupaten kota di Lampung yang ada pelabuhannya. Sehingga masyarakat Lampung yang berada di sekitar pelabuhan dapat merasakan merasakan kebahagian bersama IPC.

"IPC akan terus berusaha untuk meningkatkan perannya untuk kemajuan pembangunan di Lampung," tegasnya. (nur/adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tuhu Bangun: “Setiap Insan PTPN I Regional ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Menggunakan ilustasi satu unit mobil, Re ...


Dukung Program Makan Bergizi Gratis, PGN dan ...

MOMENTUM, Jakarta--PT PGN Tbk dan Badan Gizi Nasional (BGN) melak ...


Sukseskan Asta Cita Prabowo-Gibran, HIPPI Lam ...

MOMENTUM, Jakarta-- Sebanyak 18 pengurus Himpunan Pengusaha Pribu ...


Jelang Akhir 2024, BI Catat Inflasi di Lampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) L ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com