DPUPR Lamtim Harus Segera Bergerak

Tanggal 02 Jul 2019 - Laporan - 983 Views
Plt Bupati Lamtim Zaiful Bokhari memberi arahan kepada jajaran DPUPR setempat, terkait pelaksanaan program kerja

Harianmomentum.com--Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Lampung Timur diminta segera bergerak melakukan langkah nyata, terkait pelaksanaan program pembangunan bidang infrastruktur.

Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lamtim Zaiful Bokhari memantau tingkat kehadiran dan kedisiplinan pegawai di kantor DPUPR setempat, Selasa (2-7-2019).

"Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang harus segara menyusun dan melaksanakan langkah konkrit terkait program pembangunan bidang infrastruktur yang akan dilaksanakan. Tidak ada waktu bersantai. Masyarakat menunggu kerja nyata kita," kata Zaiful.

Terkait pengangkatan Verzanita Hasan sebagai  Plt Kepala DPUPR Lamtim, menurut Zaiful,  semua dilakukan sesuai prosedur dan berdasarkan hasil penilian dan evaluasi kinerja yang obyektif.

"Jumat  28 Juni lalu, saya telah mengeluarkan Surat Keputusan tentang pemberhentian Kadis PUPR Najiullah Syarif. Itu sebagai tinda lanjut surat pernyataan yang bersangkutan, yang saat ini sedang proses pindah tugas ke provinsi," terangnya.

Dalam waktu bersamaan, Zaiful juga  mengeluarkan surat keputusan pengangkatan Verzanita Hasan sebagai Plt Kepala DPUPR Lamtim. "Jadi seluruh prosesnya terbuka dan obyektif," ujarnya.

Dia juga berpesan, agar seluruh program kegiatan di DPUPR dilaksanakan sesuai aturan dan prosedur yang berlaku.  

"Tidak boleh ada  pesanan terhadap kegiatan  di PUPR. Saya ingin semuanya dilaksanakan secara fair dan terbuka sesuai aturan yang berlaku," tegasnya. (rif)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


Baturaja Bangun Sejumlah Infrastruktur dengan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa Baturaja Kecamatan Sungkai Ut ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com