Pedagang Mulai Siapkan Hewan Kurban Jelang Idul Adha

Tanggal 29 Jul 2019 - Laporan - 670 Views
Pedagang hewan kurban memberi pakan kambing yang akan dijual untuk kebutuhan menjelang Idul Adha 1440 H./Vino

Harianmomentum.com--Pedagang mulai siapkan hewan kurban menjelang hari raya Idul Adha 1440 Hijriyah/2019 Masehi.

Pantauan harianmomentum.com, Senin (29-7-2019), pedagang hewan kurban dapat ditemui di sejumlah ruas jalan seperti jalan Cut Nyak Dien, Pangeran Emir M Noer, dan Tamin Kota Bandarlampung.

Pedagang hewan kurban di jalan Cut Nyak Dien, Roni (52) mengatakan, sudah dua puluh tahun berjualan kambing. “Kalau berjualan di sini kurang lebih sudah dua puluh tahun, dan sudah banyak orang yang tahu, jadi kalau mau cari hewan kurban rata-rata orang mencari ke sini,” ujarnya.

Selain jalan Cut Nyak Dien, di jalan P Emir M Noer pun terdapat pedagang hewan Kurban yang ikut menjajakan dagangan menjelang hari raya Idul Adha.

Holidi (58) mengaku sudah cukup lama berjualan di daerah setempat. "Ya lebih kurang sepuluh tahun. Saya memilih berjualan di jalan ini karena sudah banyak yang tahu dan sudah ada pelanggan tetap,” ujarnya.

Sementara itu, untuk harga hewan kurban di Kota Bandarlampung cukup bervariasi tergantung bobot ukurannya. Kambing Jawa dibandrol sekitar Rp2 juta hingga Rp3 juta. Kambing kacang dihargai sekitar Rp2 juta hingga Rp2,5 juta. Sedangkan untuk kambing etawa mencapai Rp4 juta.(vaw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


Hujan Deras dan Angin Kecang, Satu Rumah di N ...

MOMENTUM, Negeribesar--Hujan deras disertai angin kencang di Keca ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com