Diskominfo Tuba Gelar Lomba Video Pendek Bertema MPP

Tanggal 03 Agu 2019 - Laporan - 1625 Views

Harianmomentum.com--Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tulangbawang (Tuba) menyelenggarakan lomba Video Pendek berdurasi 90 detik.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Diskominfo Tuba Dedy Palwadi mengatakan, lomba memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 itu ditujukan kaum melenial atau generasi muda.

"Lomba video pendek ini mengangkat tema tentang Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Tulangbawang," kata Dedy pada Harianmomemtum.com, Sabtu (3-8-2019).

Selain untuk menumbuhkan kreatifitas generasi muda, lomba tersebut bertujuan untuk menyosialisasikan keberadaan MPP Kabupaten Tulangbawang yang merupakan satu-satunya di Provinsi Lampung.

"Sesuai arahan Bupati Tulangbawang Winarti, peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesi tahun ini, harus bisa mengedapankan upaya pemeberdayaan masyarakat khususnya generasi muda," terangnya.

Lomba tersebut terbuka untuk umum dengan batasan usia maksimal 30 tahun.

"Siap saja boleh ikut lomba ini. Jadi tidak terbatas hanya untuk masyarakat Tulangbawang. Dari luar daerah juga boleh ikut. Kita targetkan sebelum tanggal 17 Agustus, sudah dapat pemenangnya," jelasnya. (rhm)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pj Ketua PKK Lampung Tinjau Kebun Anggur di P ...

MOMENTUM, Pringsewu--Penjabat (Pj) Ketua TP-PKK Provinsi Lampung ...


Pembelian Pertalite dengan QR Code, Baru 29 R ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pertamina bakal segera memberlakukan pem ...


Pj. Bupati Tanggamus Meresmikan Galeri Dekran ...

MOMENTUM, Gisting--Penjabat (Pj) Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan m ...


DD Tahap Kedua, Tanjungrusia Timur Bangun Jal ...

MOMENTUM, Pardasuka--Pembangunan jalan rabat beton 76 meter dan&n ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com