Kantor DPMD Mesuji Nyaris Dibobol Maling

Tanggal 06 Agu 2019 - Laporan - 1097 Views
ilustrasi/ist

Harianmomentum.com--Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mesuji, nyaris dibobol maling. Beruntung, berhasil digagalkan oleh penjaga kantor tersebut.

Instianto penjaga Kantor DPMD Mesuji mengatakan, aksi kawanan maling yang menyatroni kantor tersebut terjadi Selasa (6-8-2019) sekitar pukul 01.00 WIB.

Istianto mengetahui, aksi kawanan maling itu karenapintu kantor berbunyi. Selanjutnya, dia bergegas bangun dan mendekat ke pintu kantor. Sempat terjadi aksi saling dorong daun pintu antara kawanan maling yang berjumlah tiga orang dan Istianto.

“Saya sudah tidur dan mendengar suara pintu didobrak dari luar, karena hampir terbuka saya berusaha menahan pintu dari dalam. Dua orang pelaku berusaha menerobos masuk. Akhirnya salah satu dari tiga pelaku menepuk punggung kawannya mengajak pergi,” tutur Istianto pada Harianmomentum.com.

Menurut Istianto, para pelaku menggunakan topeng, sehingga tidak bisa dikenali.

“Setelah mereka pergi saya keluar. Saya melihat mereka membawa motor Revo warna hitam yang di parkir di halaman kantor inspektorat. Lalu mereka pergi berboncengan bertiga,” terangnya. 

Marhakim Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa pada DPMD Mesuji membenarkan kejadian tersebut.

“Kita tidak tau motifnya apa, yang jelas sudah dua kali ini  kantor DPMD disatroni maling. Untungnya sekarang sudah ada yang jaga  kantor,” kata Marhakim. (ish)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Satnarkoba Pringsewu Tangkap Bandar Sabu ...

MOMENTUM, Pringsewu--Satuan Reserse Narkoba Polres Pringsewu mena ...


Diduga Rugikan Negara Miliaran Rupiah, Disdik ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Komisi IV DPRD Kabupaten Lampung Tengah (L ...


Jaksa Masuk Sekolah, Kejari Tanggamus Sosiali ...

MOMENTUM, Tanggamus--Dalam program Jaksa Masuk Sekolah Kejari Tan ...


Polres Pringsewu Lepas Bantuan Personel Polda ...

MOMENTUM, Pringsewu--Aparat Kepolisian Resor (Polres) Pringsewu m ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com