Pemkab Tulangbawang Serahkan BOP Rp2,3 Miliar untuk PAUD

Tanggal 04 Sep 2019 - Laporan - 818 Views
Bupati Tulangbawang Winarti. Foto. Rhm.

MOMENTUM, Menggala--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang menyerahkan bantuan operasional penyelenggaraan (BOP) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sebesar Rp2,3 miliar.

Bantuan untuk 159 PAUD itu, diserahkan Bupati Tulangbawang Winarti saat menghadiri Rakerda Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) periode 2018 - 2022 di Kecamatan Banjaragung, Rabu (4-9-2019).

Mengawali sambutannya, Winarti menyatakan selama menjadi kepala daerah, dia tidak akan melakukan pemotongan dana.

"Yakinlah, selama saya menjadi bupati, tidak ada potongan untuk bupati. Saya tidak pernah meminta potongan apapun, kerjakan sesuai juknis, buat laporan pertanggungjawaban yang benar, bertanya bila belum paham," ujarnya.

Sementara, Tumiyen, pengurus Taman Kanak-kanan (TK) Badik Alam II Kampung Gedungharapan Kecamatan Pemawaraji, berharap kegiatan Himpaudi Tulangbawang tidak kalah dengan kabupaten lain. Mengingat organisasi ini sempat vacum beberapa bulan. 

"Bersama Ibu Winarti kami berharap kegiatan-kegiatan PAUD bisa makin semarak, dan tidak ketinggalan dengan daerah lain," pintanya.

Selain itu, para pengurus dan guru, berharap bisa mendapatkan haknya sesuai dengan jenjang pendidikan dan masa bekerja. (rhm).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Gandeng KPK, UIN Raden Intan Lampung Gelar FG ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Keren! Mahasiswa UIN RIL Sabet Emas di Kejuar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci ...


UKM Tapak Suci UIN RIL Borong Medali di Lampu ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suc ...


Ikut Rakernas Kemenag, Rektor UIN RIL Prof Wa ...

MOMENTUM, Bogor--Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Inta ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com