MOMENTUM,
Bandarlampung--Kepala Dinas (Kadis) Perumahan
dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Provinsi Lampung, Tias Nuziar Thabrani siap
maju sebagai bakal calon wakil bupati pada pemilihan kepala daerah (pilada) di
Kabupaten Pesawaran.
Tias Nuziar menegaskan, kesiapan maju pilkada bukan karena
ambisi pribadi. Melainkan keinginan
masyarakat Pesawaran yang disampaikan melalui tokoh-tokoh adat di wilayah
setempat.
"Jika masyarakat dan para tokoh menghendaki saya maju sebagai calon Wakil Bupati (Wabup) Pesawaran, saya siap lahir dan bathin,” kata Tias melalui rilis yang diterima harianmomentum.com, Rabu (11-9-2019).
Baca juga: Rycko dan Amin Ikut Penjaringan PDIP Bandarlampung
Tias menegaskan, siap mengemban amanah dari masyarakat
setempat. Apa lagi, kata Tias, dia putra asli Pesawaran, punya kewajiban membangun
kampung halaman.
"Orang tua saya (almarhum Thabranie Daud) kelahiran
Waylima. Keluarga besar kami telah bermusyawarah agar ada salah satu keluarga
maju pilkada. Ya wajar-wajar saja lah," tuturnya.
Diketahui, adik dari M. Alzier Dianis Thabrani
tersebut telah mengambil berkas pendaftaran sebagai bakal calon Wakil Bupati
Pesawaran di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Amanat
Nasional (PAN).(acw)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com