Warga Pringsewu Antusias Ikut Kampanye Keselamatan Jalan

Tanggal 29 Sep 2019 - Laporan - 752 Views
Dirjen Hubdar Budi Setiyadi menyampaikan sambutan Kampanye Keselamatan Jalan di Pringsewu

MOMETUM, Pringsewu--Pekan Nasional Keselamatan Jalan yang diselenggarakan Direktorat Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat (Hubdar) Kementerian Perhubungan, di Kabupaten Pringsewu berlangsung meriah, Minggu pagi (29-9-2019).

Agenda bertajuk Kampanye Keselamatan Jalan itu diawali dengan kegiatan sepeda santai yang diikuti ratusan peserta: masyarakat umum, komunitas pecinta sepeda ontel, dan jajaran Pemkab Pringsewu.

Peserta dilepas Dirjen Hubdar Budi Setiyadi dari rest area (tempat istirahat/singgah) Tugu Bambu.

Dari Tugu Bambu, peserta bergerak menuju  garis finish di lokasi wisata kuliner Nggruput—kawasan jalur dua menuju kompleks perkantoran Pemkab Pringsewu yang menjadi lokasi pelaksanaan agenda utama Kampanye Keselamatan Jalan Tahun 2019.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi  Lampung Fahrizal Darminto, Bupati Pringsewu Sujadi dan Wakil Bupati Fauzi.

Dirjen Hubdar Budi Setiyadi mengatakan, program Pekan Nasional Keselamatan Jalan bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tertib berlalu lintas.


"Angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia masih tinggi. Sebagian besar disebabkan faktor kelalaian. Lewat kegiatan ini, kita burupaya menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat untuk mengutamakan keselamatan dengan lebih mematuhi aturan lalu lintas," kata Budi Setiyadi.

Dirjen Hubdar juga mengapresiasi agenda Nggruput di Kabupaten Pringsewu yang dilaksanakan setiap hari Minggu pagi.

Nggruput merupakan even olah raga pagi, sekaligus wisata kuliner yang diprakarsai komunitas Pemuda Pringsewu.

"Nggruput ini bagus sekali sebagai ajang mempererat silaturahmi masyarakat dan jajaran pemerintah. Nggruput ini menjadi sarana pemerintah menyampaikan pesan-pesan pembangunan pada masyarakat. Ini menjadi salah satu dasar kami memilih Pringsewu sebagai lokasi pelaksanaan Pekan Nasional Keselamatan Jalan," terangnya.

Selain sepeda santai, rangkain kegiatan turut digelar untuk memeriahkan Kampanye Nasional Keselamatan Jalan, antara lain: senam jantung sehat, lomba mewarnai, atraksi keterampilan baris-berbaris Satuan Polisi Cilik.

Suasana makin meriah saat panitian mengundi kupon berhadiah kendaraan ramah lingkungan (sepeda motor listrik) dan berbagai hadiah menarik lainya. (red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PWI Berbagi, Kapolres Pringsewu Ikut Bagikan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com