Muaythai Target Tiga Emas pada Porwil di Bengkulu

Tanggal 30 Okt 2019 - Laporan - 778 Views
Sejumlah atlet Muaythai Lampung melakukan latihan setiba di Bengkulu.

MOMENTUM, Bengkulu--Cabang OIahraga (Cabor) Muaythai menargetkan akan meraih tiga medali emas pada Porwil Sumatera X di Bengkulu.

Karena itu, setibanya di Bengkulu, seluruh atlet Muaythai langsung melakukan latihan guna memenuhi target tersebut.

"Insya Allah, target dari Cabor Muaythai bisa meraih dua hingga tiga medali emas. Ini komitmen kami dari pelatih, atlet dan pengurus," kata Pelatih Muaythai Lampung Khairil Anas, Rabu (30-10-2019).

Dia melihat dari pengalaman para atlet yang telah sering mengikuti berbagai pertanding. Sehingga Cabor Muaythai optimistis mampu meraih tiga medali emas.

"Dari sembilan atlet yang kita bawa, lima sudah memiliki pengalaman bertanding yang sangat cukup, dan bahkan mempersembahkan sejumlah medali," jelasnya.

Dia merinci kelima atlet itu yakni: Mitra Edisyah Putra Waruwu dengan kelas 57 kilogram, peraih medali di Kejurnas Jakarta 2018.

Kemudian, Jaenudin kelas 54 kilogram, peraih medali emas Pra-pon 2016 Bandung. Jaenudin kelas 45 kilogram peraih medali di Kejurnas Bali 2018. 

Selanjutnya, Syamsul Marup kelas 48 kilogram, peraih medali di Kejurnas Jakarta - Banten. Abdul Muis kelas 60 kilogram, peraih medali di Kejurnas Jakarta.

"Sementara, untuk empat atlet lainnya yaitu Agus Dwi Cahyo kategori Wai kru, Diska Yolihani, - 51 kg puteri, Galih Aditiya Suyitno kelas 75 kilogram putera, Revie Salsabila kelas 48 kilogram puteri juga punya potensi. Karena mereka punya semangat juang yang sangat tinggi untuk mempersembahkan yang terbaik untuk masyarakat Lampung," tuturnya. (red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


BRI dan PWI Lampung Pertandingan Pesahabatan ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Bandarlamp ...


LFN 2024, Lampung Kirim Dua Wakil ke Babak 36 ...

MOMENTUM, Metro--Futsal Plus (putra) dan Platinum Angels (putri) ...


Pringsewu Raih Lima Medali di Kejuaraan Hapki ...

MOMENTUM, Pringsewu--Team olahraga bela diri hapkido Kabupaten Pr ...


KONI Lampung Gelar Bimtek Kepelatihan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com