PKS Beberkan Kekurangan dan Kelebihan Empat Bacalonkada

Tanggal 19 Jan 2020 - Laporan - 1260 Views
Empat Bacalonkada Bandarlampung yang ikut pemaparan visi-misi PKS. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membeberkan kekurangan dan kelebihan empat bakal calon kepala daerah (Bacalonkada) Kota Bandarlampung: Rycko Menoza, Eva Dwiana, Firmansyah Y. Alfian, dan M. Yusuf Kohar.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Bandarlampung Aep Sarifudin mengatakan, pihaknya telah melakukan survei terhadap keempat bacalonkada. Dari hasil survei tersebut, didapatkan data-data, baik kekurangan maupun kelebihan masing-masing bacalonkada.

“Selain untuk mengukur sejauh mana popularitas dan elektabilitas masing-masing bakal calon, survei juga untuk melihat seperti apa sosok bacalonkada yang diinginkan masyarakat,” kata Aep kepada harianmomentum.com, Sabtu malam (18-1).

Menurut Aep, survei juga untuk menggali apa saja kekurangan pembangunan Bandarlampung menurut masyarakat.

“Dengan survei itu, target kita yang pertama mereka (bacalonkada) mengerti apa keinginan masyarkaat. Kedua, ini bagian dari komitmen para kandidat bahwa di kota ini ada kekurangan-kekurangan yang harus diperbaiki lagi oleh kandidat berikutnya. Sebab kita ingin Bandarlampung jadi lebih baik lagi,” terangnya.

Selain itu, kekurangan dan kelebihan keempat bacalonkada juga diperoleh saat berlangsungnya pemaparan visi-misi di Kantor DPW PKS Lampung, Jumat-Sabtu, 17-18 Januari 2020.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Bandarlampung Aep Sarifudin//acw

Untuk bacalonkada Rycko Menoza, menurut Aep, dia punya kelebihan dari segi pengalaman (mantan Bupati Lampung Selatan).

“Pengalaman beliau sebagai bupati saya kira perlu jadi pertimbangan. Orang tua beliau yang mantan Gubernur Lampung dua periode juga perlu dipertimbangkan. Dengan kedua hal itu, kemungkinan beliau punya jaringan yang kuat di kota ini,” ungkap Aep.

Walau begitu, popularitas Rycko di Bandarlampung dinilai masih minim. “Aktivitas beliau di bandarlampunbg masih kurang. Sebab beliau kan lebih banyak beraktivitas di Lampung Selatan. Jadi beliau perlu lebih banyak sosialisasi dan turun ke bawah,” jelasnya.

Sedangkan Eva Dwiana, popularitasnya dianggap sudah baik, jika dibandingkan dengan bacalonkada lainnya. Hal itu tidak lepas dari suaminya Herman HN yang merupakan Walikota Bandarlampung (inkanben).

“Aktivtasnya (Eva) di Bandarlampung sudah terbangun sejak lama. Dia sudah sering turun ke masyarakat. Jadi popularitasnya tinggi,” bebernya.

Namun, Eva dinilai perlu lebih meningkatkan visi-misinya untuk pembangunan Bandarlampung mendatang. Sebab menurut Aep, seorang bacalonkada tidak bisa hanya melanjutkan program yang sudah ada.

“Kekurangannya, saya kira dia harus lebih mengembangkan program-program yang sudah ada. Sebab perlu juga ada terobosan. Masih banyak kebijakan-kebijakan, pembangunan di kota ini yang perlu lebih diperbaiki,” paparnya.

Sementara Firmansyah Y Alfian dan M. Yusuf Kohar dinilai PKS punya visi-misi dan program-program yang sangat baik untuk pembangunan Bandarlampung mendatang.

“Ketum PKS (Ahmad Mufti Salim) juga sudah menyampaikan bahwa kedua kandidat ini punya penguasasaan dan perencanaan pembangunan kota yang sangat baik. Jadi kalau mereka (Yusuf-Firman) jadi walikota sangat gamblang dalam melakukan perencanaan maupun pembangunan kota ini,” ungkapnya.

Di balik kelebihan Yusuf dan Firmansyah, ada juga kekurangan yang tak luput dari pandangan PKS. PKS menilai, popularitas keduanya masih minim.

“Kedua orang ini kekurangannya baru turun dalam waktu dekat. Aritinya belum turun ke masyarakat sejak jauh-jauh hari. Itu sedikit kekurangan kedua bakal calon ini,” jelasnya.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pimpin Rapat Persiapan Pilkada 2024, Pj Bupat ...

MOMENTUM, Tanggamus--Pj. Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan memimpin ...


KPU Waykanan Distribusikan Logistik Pilkada ...

MOMENTUM, Blambanganmupu--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten W ...


Masa Tenang Bawaslu Tak Tenang, Temukan Keter ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Proses pendistribusian logistik pemiliha ...


Perjuangkan Aspirasi Masyarakat, Agustin: Pem ...

MOMENTUM, Seputihraman -- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com