AIM Jadi Saksi Sidang Rekanan Kasus Korupsi Lampura

Tanggal 20 Jan 2020 - Laporan - 1073 Views
Bupati (nonaktif) Agung Ilmu Mangkunegara hadir sebagai saksi kasus korupsi di Lampura./ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Terdakwa utama suap fee proyek Kabupaten Lampung Utara Bupati nonaktif Agung Ilmu Mangkunegara (AIM) menjadi saksi dalam sidang Candra Safari dan Hendra Wijaya Saleh.

AIM akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam sidang tersebut secara bersamaan dengan mantan Wakil Bupati Sri Widodo dan Taufik Hidayat dalam perkara tersebut.

Menuju ruang persidangan Agung tak banyak berkomentar. "Nanti ya kita lihat persidangan," ujar Agung, Senin (20-1-2020).

Agung pun tak banyak berkomentar dan terus berjalan menuju ruangan. "Allah maha baik takdirnya tak pernah salah," ujar Agung.

Diketahui, Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang kembali menggelar sidang suap fee proyek Lampung Utara, Senin (20-1-2020).

Pada sidang itu, Jaksa Penuntut Umum menghadirkan tersangka utama suap fee proyek Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara untuk memberi kesaksian.

Informasi yang dihimpun Harian Momentum, AIM tiba di PN Tanjungkarang sekira pukul 08.50 wib dengan pengawalan ketat dari KPK.

AIM dibawa ke PN Tanjungkarang menggunakan sebuah mobil kijang Toyota warna hitam dengan nomor polisi BE1192CN.

Saat turun dari mobil dan berjalan menuju ruang tunggu tahanan, AIM menggunakan rompi orange bertuliskan tahanan KPK dan tangan diborgol.(iwd)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Apel Serpas Operasi Mantab Praja, Polres Wayk ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Polres Waykanan menggelar Apel Serpas ( ...


Masa Tenang Pilkada, Polres Pringsewu Antisip ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pada masa tenang pilkada serentak 2024, Kapo ...


Kepolisian Siap Antisipasi Gangguan Pilkada, ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Jajaran kepolisian siap mengantisipasi ber ...


Sebulan Terakhir, Polres Lamteng Ungkap 10 Ka ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polres Lampung Tengah dalam satu bulan t ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com