Sudin Dianggap Mampu Memberi Efek Positif untuk Pembangunan Lampung

Tanggal 29 Feb 2020 - Laporan - 613 Views
Ketua Bidang Pangan Pertanian Kehutanan dan Lingkungan Hidup DPP PDIP I Made Urip. Foto: acw

MOMENTUM, Bandarlampung--Masyarakat Provinsi Lampung patut berbangga, sebab warga provinsi setempat banyak yang menjadi pejabat penting di tingkat pusat. Salah satunya Sudin, Ketua DPD PDIP Lampung yang menjabat Ketua Komisi IV DPR RI.

Pernyataan itu disampaikan Ketua Bidang Pangan Pertanian Kehutanan dan Lingkungan Hidup DPP PDIP I Made Urip saat membuka rapat kerja daerah (rakerda) PDIP Lampung, di Hotel Sheraton Bandarlampung, Sabtu (29-2-2020). 

"Kita mesti berbangga, Lampung punya ketua komisi. Putranya Lampung ini unggul. Saya saja yang sudah lima kali (jadi DPR RI) tidak pernah jadi ketua komisi," kata I Made Urip dalam pemaparannya.

Menurut dia, dipilihnya Sudin sebagai Ketua Komisi IV akan membawa efek positif bagi pembangunan Lampung.

"Kita bersyukur Lampung diberi kehormatan. Semua mentri yang bermitra dengan Komisi IV tidak berani dengan beliau ini," ucapnya seraya menunjuk ke arah Sudin.

Apalagi, sambung dia, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi punya prioritas ke bidang pertanian. "Jadi sangat cocok Pak Gubernur bermitra dengan beliau (Sudin)," ujarnya.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Bacalon Bupati Mesujii Dilantik Sebagai Ketua ...

MOMENTUM, Tanjungraya--Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah dilan ...


Pilakda Pringsewu, Pujakesuma Dukung Fauzi ...

MOMENTUM, Pringsewu--Paguyuban Keluarga Besar Pujakesuma Lampung ...


Fit Proper Test di PDIP, Arinal Tegas Lanjutk ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mengembalikan berkas pendaftaran bakal c ...


Baliho Cagub Colong Star Kampanye, Bawaslu Ta ...

MOMENTUM, Tanggamus-- Terdapat beberapa titik baleho salah satu C ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com