Sasar Lansia, Polsek Kedaton Sosialisasi Pencegahan Corona

Tanggal 17 Mar 2020 - Laporan - 662 Views
Suasana kegiatan sosialisasi aparat Polsek Kedaton di Kelurahan Surabaya kecamatan setempat./ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Menyasar warga lanjut usia (lansia), Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Kedaton menyosialisasikan upaya pencegahan penularan virus corona atau covid-19.

Sosialisasi dilaksanakan di Kelurahan Surabaya, Kecamatan Kedaton Bandarlampung, Selasa (17-3-2020).

"Masyarakat terkhusus lansia perlu diberikan edukasi atau lebih tepatnya diingatkan tentang menjaga kebersihan baik lingkungan maupun tempat tinggal. Menjaga pola makan dan istirahat yang cukup, serta cuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas," jelas Bripka Merdiansyah, Bhabinkamtimas Kelurahan Surabaya.

Dalam gelaran sosialisasi yang dihadiri belasan lansia tersebut, Merdiansyah juga menyampaikan tujuan sosialisasi selain menyampaikan kewaspadaan potensi penyebaran virus Corona, juga menjalin ruang silaturahmi dengan masyarakat setempat.

Hal senada dikatakan oleh Kapolsek Kedaton Kompol M Daud yang menerangkan tugas personel polisi adalah menjadi pengayom masyarakat dalam situasi apapun.

"Karena tugas kita (Polisi) ini kan sebagai pengayom masyarakat, jadi kita memang harus berada ditengah masyarakat dalam kondisi apapun, misalnya sekarang ini sedang marak virus Corona, ya kita jadikan ruang silaturahmi sekaligus mengingatkan agar masyarakat menjaga kesehatan," terangnya.

Selain membahas kesehatan, Kapolsek Kedaton tersebut juga berpesan kepada masyarakat setempat agar menjaga kemanan dan ketertiban jangan sampai terjadi kepanikan. "Jika ada gejala klinis badan kurang sehat misalnya batuk atau flue harus gunakan masker, dan periksa ke fasilitas kesehatan terdekat. Kami berpesan masyarakat jangan panik," katanya mengingatkan. (**)

Laporan: Rifat Arif

Editor: Agus Setyawan

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Modus Rental, Oknum Warga Tulangbawang Gondol ...

MOMENTUM, Lambukibang--Unit Reserse Kriminal ( Reskrim ) Polsek L ...


Polisi Tangkap Pembuang Bayi di Tanggamus ...

MOMENTUM, Tanggamus - Tekab 308 Polres Tanggamus berhasil mengung ...


Diduga Saling Ejek di Instagram, Tawuran Tewa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Aksi tawuran melibatkan dua kelompok rem ...


Niat Hati Kuasai Tanah Pasar, Kakam Bandarsar ...

MOMENTUM, Lampung Tengah--Persoalan kepemilikan tanah menjadi per ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com