Golkar Tebar Ribuan Masker untuk Warga Bandarlampung

Tanggal 27 Apr 2020 - Laporan - 541 Views
Pembagian masker di TPI Lempasing. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Golkar Provinsi Lampung menebar ribuan masker untuk warga Kota Bandarlampung, Senin (27-4-2020).

Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Golkar Provinsi Lampung Ismet Roni mengatakan, kegiatan sosial tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona atau covid-19.

“Gerakan ini kita lakukan selaras dengan perintah Ketua Golkar Lampung Bapak Arinal Djunaidi,” ujar Ismet kepada harianmomentum.com, usai kegiatan.

Ismet menyebutkan, setidaknya ada lima ribuan masker yang telah dibagi-bagikan kepada warga Kota Bandarlampung.

“Pembagian masker ini khususnya di tempat-tempat umum, yang banyak aktifitas masyarakat di dalamnya,” jelasnya.

Untuk itu, tempat yang disasar mereka diantaranya Pasar Cimeng, Telukbetung Selatan; Pasar Pasirgintung, Tanjukarang Barat; Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Lempasing; dan beberapa tempat umum lainnya.

“Gerakan membagikan ribuan masker seperti ini bukan untuk yang pertama kali. Melainkan sudah berkali-kali,” tuturnya.

Sebab, sambung Anggota DPRD Lampung itu, program tersebut merupakan intruksi langsung dari Ketua DPD I Golkar Lampung yang juga gubernur provinsi setempat Arinal Djunaidi.

“Maka seluruh politisi Golkar, khususnya para legislatornya saya rasa sudah turun ke daerah pemilihannya (dapil) masing-masing, membagikan masker untuk warga setempat,” jelasnya.

Untuk kegiatan pembagian masker di Bandarlampung, Ismet didampingi beberapa pengurus Golkar lainnya. Diantanya Azwar Yacub, Muhidin, Ali Imron dan Ali Wardana.

Azwar Yacub menuturkan, masyarakat kota setempat sangat antusias dengan program bagi-bagi masker yang digagas Golkar.

“Sangking antusiasnya, pembagian lima ribuan masker bisa kami selesaikan dalam waktu yang tidak terlalu lama,” tutur Wakil Ketua DPD I Bidang Lingkungan Hidup itu melalui sambungan telepon.

Legislator asal daerah pemilihan Bandarlampung itu pun mengaku sedih, sebab saat mereka turun ke tempat-tempat umum masih banyak warga kota setempat yang tidak mengenakan masker.

“Untuk itu, dengan program ini kami berharap bisa meminimalisir penyebaran virus corona,” harapnya.

Selain membagikan masker, mereka pun turut mengedukasi masyarakat akan pentingnya pola hidup sehat. Juga mematuhi imbauan pemerintah dalam hal menjaga jarak sosial, serta anjuran lainnya dalam rangka menghindari covid-19.

“Saya pun berharap warga Lampung, khususunya Kota Bandarlampung diberikan ketabahan di tengah pandemik covid-19 ini. Semoga juga kita semua senantiasa diberi kesehatan, lahir dan batin oleh Allah,” ungkapnya.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra W

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tiga Bacagub Tidak Kembalikan Berkas Pendafta ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hingga menit akhir, tiga bakal calon Gub ...


Bacalon Bupati Mesujii Dilantik Sebagai Ketua ...

MOMENTUM, Tanjungraya--Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah dilan ...


Pilakda Pringsewu, Pujakesuma Dukung Fauzi ...

MOMENTUM, Pringsewu--Paguyuban Keluarga Besar Pujakesuma Lampung ...


Fit Proper Test di PDIP, Arinal Tegas Lanjutk ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mengembalikan berkas pendaftaran bakal c ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com