MOMENTUM, Merbaumataram--Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menyalurkan batuan sembako untuk warga terdampak covid-19. Kali ini untuk warga Kecamatan Merbaumataram.
Kepala Dinas Perhubungan Lamsel Mulyadi Saleh mewakili Bupati Nanang Ermanto mengatakan, total batuan sembako untuk Kecamatan Merbaumataram itu mencapai 1.500 paket. Seigap paket berisi: lima kilogram beras, dua kilogram gula dan satu liter minyak goreng.
Dia menerangkan, bantuan tersebut diperuntukan bagi warga yang belum menerima bantuan sosial lain dari pemerintah, seperti: program keluarga harapan, bantuan langsung tunai dari kemensos atau bantuan langsung tunas dari dana desa.
"Proses distribusinya kita serahkan ke pihak Kecamatan. Selanjutnya pihak kecamatan menyerahka ke perangkat desa untuk dibagikan kepada warga yang berhak menerima," kata Mulyadi didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Yansen Mulia, Rabu (1-7-2020).
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lamsel Yansen Mulia menambahkan, selain ke Kecamatan Merbaumataram, bantuan yang serupa juga disalurkan ke Kecamatan Penengahan, Palas, dan Tanjungsari.
Rinciannya: Kecamatan Penengahan 2.073 paket untuk warga di 22 desa. Kecamatan Palas 1.848 paket untuk warga di 21 desa dan 800 paket di Kecamatan Tanjungsari untuk warga di delapan desa.
“Di Kecamatan Merbaumataran ini, 1.500 paket untuk warg di 15 desa. Kemarin juga sudah kita salurkan untuk Kecamatan Waypanji, Ketapang dan Sidomulyo," terangnya. (**)
Laporan: Alpandi
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com